Rabu 13 Jan 2021 10:53 WIB

Rumah Zakat Salurkan Bantuan Bibit kepada Masyarakat

Bibit yang dibagikan merupakan bibit yang sudah siap untuk dirawat secara mandiri

Rumah Zakat salurkan bantuan bibit kepada masyarakat.
Foto: Rumah Zakat
Rumah Zakat salurkan bantuan bibit kepada masyarakat.

REPUBLIKA.CO.ID, LOMBOK BARAT -- Relawan Rumah Zakat, Asmika Rahman membagikan bibit kepada masyarakat di Desa Bajur, Ahad (10/1). Adapun bibit yang dibagikan bermacam jenisnya, mulai dari bibit jahe merah, bayam, sawi, semangka dan lengkuas.

Selaini itu, bibit yang dibagikan merupakan bibit yang sudah siap untuk dirawat secara mandiri di

Baca Juga

pekarangan rumah warga. Sedangkan tujuan pembagian bibit ini adalah untuk mewujudkan program

ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Dinas Ketahanan Pangan Propinsi NTB berkerjasama dengan Perangkat Desa Bajur dan Rumah Zakat.

Wahyu salah satu Penerima Manfaat mengucapkan banyak terima kasih kepada Dinas Ketahanan

Pangan, perangkat Desa Bujur dan Rumah Zakat atas bibit yang telah diberikan. Diharapkan bibit yang sudah disalurkan ini dapat memberikan kemanfaatan bagi masyarakat Desa Bajur, terutama kepada masyarakat yang sangat membutuhkan. Sehingga program kebun gizi Subur Makmur ini benar-benar menjadi garda terdepan dalam penanggulangan gizi buruk dan stunting di Desa Bajur.

photo
Rumah Zakat salurkan bantuan bibit kepada masyarakat. - (Rumah Zakat)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement