Senin 24 Jan 2022 15:57 WIB

BSI Kampus Bogor Sukses Gelar Workshop Pembekalan Uji Profisiensi Sistem Basis Data

Universitas BSI kampus Bogor sukses menggelar workshop pada Kamis (20/1/2022) silam

Program studi (prodi) Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Bogor sukses mengadakan workshop pembekalan uji profisiensi sistem basis data.
Foto: BSI
Program studi (prodi) Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Bogor sukses mengadakan workshop pembekalan uji profisiensi sistem basis data.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Program studi (prodi) Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Bogor sukses mengadakan workshop pembekalan uji profisiensi sistem basis data, Kamis (20/1/2022) silam. Acara ini bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada mahasiswa yang akan mengikuti Uji Sertifikasi Kompetensi Basis Data.

Dede Firmansyah Saefudin selaku narasumber menjelaskan Uji Sertifikasi Kompetensi Basis Data yang akan digelar nantinya bekerja sama dengan PT Preinexus yang merupakan penyelenggara E-Test for Indonesian Professional (Knowledge Proficiency) dan Ikatan Ahli Informatika Indonesia (IAII) sebagai organisasi yang mengeluarkan sertifikat hasil Uji Profisiensi.

Baca Juga

“Hal yang harus dipersiapkan dalam mengikuti Uji Sertifikasi Kompetensi Basis Data adalah mengetahui tentang basis data, meliputi bagaimana implementasi basis data, apa saja komponen dari basis data, penggunaan Bahasa SQL yaitu DDL dan DML. Mahasiswa juga harus bisa menyelasaikan sebuah studi kasus yang akan diujikan nantinya,” ujar Dede dalam rilis yang diterima, Senin (24/1/2022).

Ia berharap melalui pembekalan ini mahasiswa semakin antusias dan mempersiapkan diri dengan bersungguh-sungguh agar lulus dalam Uji Sertifikasi Kompetensi Basis Data ini. Mahasiswa harus mengetahui bagaimana mengimplementasikan bahasa SQL pada web secara online. Dengan demikian ketika mahasiswa dinyatakan lulus, sertifikat kompetensi basis data ini dapat digunakan sebagai nilai plus dalam menjalani karier.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement