Senin 22 Nov 2021 11:38 WIB

Geser Eternals, Ghostbusters: Afterlife Rajai Box Office

Ghostbusters: Afterlife dibintangi Paul Rudd, Carrie Coon, dan Mckenna Grace.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Reiny Dwinanda
Film Ghostbusters: Afterlife rajai box office Amerika Utara dengan meraup 44 juta dolar AS (Rp 627,8 miliar) pada pekan awal pembukaannya di 4.315 bioskop. Eternals kini berada di posisi kedua.
Foto: Sony Pictures Releasing
Film Ghostbusters: Afterlife rajai box office Amerika Utara dengan meraup 44 juta dolar AS (Rp 627,8 miliar) pada pekan awal pembukaannya di 4.315 bioskop. Eternals kini berada di posisi kedua.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekuel dari film komedi sci-fi klasik, Ghostbusters: Afterlife, menggeser Eternals di puncak box office Amerika Utara dengan meraup 44 juta dolar AS (Rp 627,8 miliar) pada pekan awal pembukaannya di 4.315 bioskop. Hasil itu merupakan perolehan yang lebih baik daripada yang diperkirakan.

Angka itu juga menjadi tanda bahwa penonton keluarga sudah mulai bersedia mengunjungi bioskop lokal, asalkan memang ada film menghibur yang diputar. Di box office internasional, Ghostbusters: Afterlife memperoleh 16 juta dolar AS (Rp 228,3 miliar) dari 31 pasar luar negeri. 

Baca Juga

Pencapaian itu mendorong total pendapatan Ghostbusters: Afterlife di seluruh dunia menjadi 60 juta dolar AS  (Rp 856,1 miliar). Dilansir Variety, sekuel yang disutradarai Jason Reitman itu menjadi kemenangan tersendiri setelah pamor film supernatural tersebut gagal terangkat beberapa tahun lalu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement