Rabu 22 Sep 2021 19:37 WIB

Hadapi Barito, Pelatih Persikabo Incar Kemenangan Perdana

Persikabo akan menghadapi Barito di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kamis (23/9).

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Pelatih Persikabo 1973 Igor Kriushenko.
Foto: Dok Liga Indonesia Baru
Pelatih Persikabo 1973 Igor Kriushenko.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Persikabo 1973 Igor Kriushenko memastikan kegagalan tim meraih tiga poin pada tiga laga sebelumnya akan menjadi motivasi terbesar saat menghadapi Barito Putera pada pekan keempat BRI Liga 1 2021/2022. Persikabo akan menghadapi Barito di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kamis (23/9) malam.

"Dengan kami belum meraih poin penuh, itu akan menjadi motivasi tersendiri bagi tim," kata Igor dalam konferensi pers virtual jelang pertandingan, Rabu (22/9).

Baca Juga

Menurut Igor, pemainnya sudah menunjukkan permainan yang bagus pada pertandingan terakhir, yaitu saat ditahan imbang 2-2 oleh Persik Kediri. Dia menilai skuad asuhannya cenderung menguasai jalannya pertandingan. Hanya, keberuntungan belum memihak kepada tim untuk meraih poin penuh.

"Saya berharap pertandingan melawan Barito akan menjadi momen untuk tim kita (meraih poin penuh)," katanya.

Di sisi lain, Igor mengaku akan menganalisa kemampuan Barito lebih jauh melalui rekaman pada pertandingan sebelumnya agar bisa mengantisipasi permainan mereka dan menyiapkan strategi untuk menghadapinya. Pasalnya, Barito juga dipastikan punya motivasi tinggi untuk meraih poin pada laga ini.

Barito saat ini duduk di posisi kedua dari dasar klasemen dan baru meraih satu poin dari satu kali imbang dalam tiga pertandingan. "Nanti kita akan menganalisa bersama pemain dan menjelaskan kepada mereka apa yang perlu diwaspadai dari Barito dan strategi yang digunakan untuk melawan mereka," kata Igor.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement