Jumat 08 Jan 2021 10:15 WIB

Film Teguh Karya Jadi Inspirasi Drama Yang tak Tergantikan

Yang tak Tergantikan tayang di platform streaming Disney+ Hotstar mulai 15 Januari.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Cuplikan adegan dalam film Yang tak Tergantikan.
Foto: dok. Falcon Pictures
Cuplikan adegan dalam film Yang tak Tergantikan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sinema bergenre drama keluarga Yang tak Tergantikan dibuat berdasarkan naskah asli karya sang sutradara, Herwin Novianto. Herwin merampungkan skenario film bersama rekannya, Gunawan Raharja.

Meski ceritanya autentik, Herwin mengakui bahwa ada tayangan lain yang menginspirasi film arahannya. Yang tak Tergantikan terinspirasi oleh film lawas berjudul Ibunda karya mendiang sutradara legendaris Teguh Karya.

Baca Juga

"Saat sharing pengalaman dengan Gunawan, terlintas tentang film Ibunda dari Teguh Karya. Saya tertarik membuat film drama keluarga, khususnya tentang ibu. Pasti banyak yang bisa dikorek, menumbuhkan empati penonton," kata Herwin.

Pada sesi bincang virtual bersama media, Kamis (7/1), Herwin menyampaikan konflik utama dari film tersebut. Sinema menyoroti kisah ibu tunggal bernama Aryati yang membesarkan ketiga anaknya yang beranjak remaja dan dewasa.

Yang tak Tergantikan tayang di layanan streaming Disney+ Hotstar mulai 15 Januari 2021. Lewat karyanya, Herwin ingin menyampaikan pesan utama mengenai kebersamaan keluarga dan ketegaran sosok ibu dalam keluarga.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement