Sabtu 19 Sep 2020 06:32 WIB

Apple Integrasikan Shazam ke iOS

Shazam sudah dapat digunakan untuk identifikasi lagu di Android sejak Juni 2019.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Iphone dengan iOS 14.
Foto: renan store
Iphone dengan iOS 14.

REPUBLIKA.CO.ID, CALIFORNIA -- Apple membeli aplikasi pengidentifikasi musik Shazam pada 2018. Sekarang, perusahaan mengintegrasikannya ke dalam iOS dengan cara lain. Fitur dapat mengidentifikasi lagu yang diputar di sekitar pengguna dan di aplikasi pada ponsel pengguna.

Shazam mengidentifikasi lagu dengan membuat sidik jari digital unik untuk mencocokkan lagu yang didengar dengan salah satu dari jutaan lagu di database Shazam. Aplikasi ini bahkan berfungsi saat pengguna mendengarkan musik di headphone.

Baca Juga

Dilansir dari The Verge, Jumat (18/9), fitur ini tersedia sebagai toggle di Control Center, namun memerlukan pengembang beta iOS 14.2 jika pengguna ingin mencobanya sekarang. Toggle itu akan terlihat seperti ikon Shazam kecil.

Pengguna hanya perlu mengetuknya di iPhone untuk mulai mendengarkan. Pengguna sudah dapat menggunakan Siri untuk memanggil Shazam dan mengidentifikasi lagu-lagu yang diputar di sekitar pengguna.

Namun kemampuan untuk mengidentifikasi musik di aplikasi pengguna juga bisa berguna, jika katakanlah pengguna bertanya-tanya lagu apa yang dipilih pembuat konten untuk TikTok atau video YouTube mereka.

Menariknya, pengguna Android dapat menggunakan Shazam untuk mengidentifikasi musik yang diputar melalui headphone sejak Juni 2019. Tidak jelas mengapa fitur tersebut membutuhkan waktu lebih dari setahun untuk tiba di iOS.

The Verge belum yakin kapan final iOS 14.2 akan hadir dengan fitur ini. iOS 14 baru saja dirilis beberapa hari yang lalu. Namun dengan iPhone baru yang akan diluncurkan sekitar Oktober, mungkin pengguna akan melihat rilisnya sekitar saat itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement