Senin 25 May 2020 16:41 WIB

Hari Ini, 6 Warga Sumbar Sembuh dari Covid-19

Tidak ada penambahan jumlah kasus Covid-19 karena petugas lab libur.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Friska Yolandha
Land mark Kota Padang. Kepala Dinas Kominfo Sumatera Barat Jasman Rizal mengatakan hari ini, Senin (25/5) ada 6 orang warga Sumbar yang dinyatakan sembuh dari Covid-19.
Foto: Republika/Febrian Fachri
Land mark Kota Padang. Kepala Dinas Kominfo Sumatera Barat Jasman Rizal mengatakan hari ini, Senin (25/5) ada 6 orang warga Sumbar yang dinyatakan sembuh dari Covid-19.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Kepala Dinas Kominfo Sumatera Barat Jasman Rizal mengatakan hari ini, Senin (25/5) ada 6 orang warga Sumbar yang dinyatakan sembuh dari Covid-19. Sehingga jumlah warga Sumbar yang telah berhasil sembuh dari paparan virus corona jenis baru itu mencapai 186 orang.

"Sembuh bertambah 6 orang, sehingga total sembuh 186 orang," kata Jasman.

Baca Juga

Enam orang yang dinyatakan sembuh itu ialah, pertama, pria 44 tahun warga Mato Aia Kota Padang yang sebelumnya dirawat di RSUD Rasidin Padang. Kedua, wanita 28 tahun warga Kalumbuak Kota Padang, pasien Semen Padang Hospital. Ketiga, wanita 39 tahun, warga Pasa Lalang Kota Padang yang merupakan pasien Semen Padang Hospital. Keempat, Wanita 32 tahun, warga Lubuak Basuang Kabupaten Agam yang merupakan pasien RSUD Lubuak Basuang. Kelima, wanita 15 tahun, warga Balai Gadang Kota Padang, pasien RSUD Rasidin Padang. Terakhir, pria 25 tahun warga Lubuak Minturun Kota Padang, pasien RS Bhayangkara.

Hari ini, menurut Jasman, tidak ada data tambahan warga Sumbar yang dinyatakan positif Covid-19 karena semua petugas Lab FK Unand sedang libur lebaran selama 1 hari.

Hingga kini, jumlah kasus positif Covid-19 di Sumbar sebanyak 478 orang. Rinciannya, 122 orang dirawat di berbagai Rumah Sakit, isolasi mandiri 68 orang, isolasi daerah 2 orang, Bapelkes 10 orang dan di BPSDM 53 orang, BPP Padang 13 orang, meninggal dunia 24 orang dan sembuh 186 orang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement