Sunday, 19 Syawwal 1445 / 28 April 2024

Sunday, 19 Syawwal 1445 / 28 April 2024

Sosialisasi Empat Pilar Jangkau Berbagai Komunitas

Rabu 10 Aug 2016 21:41 WIB

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Dwi Murdaningsih

Sesjen MPR Maruf Cahyono

Sesjen MPR Maruf Cahyono

Foto: MPR

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --Sesjen MPR Maruf Cahyono mengatakan, MPR ingin memaksimalkan Sosialisasi Empat Pilar dengan berbagai metode. Sejak dua tahun lalu, MPR mengajak para blogger untuk ikut mensosialisasikan Empat Pilar.

Bahkan, ia menyebutkan MPR telah melakukan netizen gathering di berbagai daerah, seperti di Bogor, Jakarta, Solo, dan Jogja. Rencananya, kegiatan serupa akan diadakan di Lampung dan Makassar.

"Kita ingin memperluas instrumen sosialisasi agar lebih massif," ujar Maruf, saat memberi paparan dalam Bakohumas lembaga negara dan kementerian, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (10/8).

Maruf menyatakan, MPR ingin para bloger memahami Empat Pilar dan mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, MPR menginginkan mereka untuk menjadi kepanjangan tangan MPR untuk ikut mensosialisasikan Empat Pilar.

Untuk itu, MPR akan melakukan netizen gathering ke berbagai kota sehingga Empat Pilar bisa sampai ke komunitas yang mempunyai kharateristik tersendiri. "Tentunya dengan bahasa-bahasa mereka sendiri," ujarnya.

  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA

 
 
 
Terpopuler