Senin 27 Feb 2012 06:13 WIB

Usai Piala Eropa 2012, Gerrard akan Pensiun dari Timnas

Rep: Friska Yolandha/ Red: Ramdhan Muhaimin
Steven Gerrard
Steven Gerrard

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Gelandang Liverpool, Steven Gerrard berpikir akan mengundurkan diri dari timnas Inggris usai bertanding pada Piala Eropa 2012. 

Gerrard, menderita serangkaian cedera pada dua musim terakhir. Pengunduran diri dari timnas Inggris ini dipercaya dapat memperpanjang kontraknya di Liverpool.

"Saya harus duduk dan berpikir untuk mundur setelah Euro musim panas ini," kata Gerrard, dilansir dari laman Soccerway, Senin (27/2).

Gerrard mengaku memang belum membicarakan hal ini kepada siapapun dan belum pula memutuskannya. Pemain 31 tahun ini masih mempertimbangkan keputusan itu. Saat ini ia masih fokus pada Liverpool dan Piala Eropa 2012.

Hal yang paling mengkhawatirkannya selama ini adalah cedera yang dialaminya. Hal tersebut membuatnya ragu pada masa depannya di timnas.

Keputusan ini juga tengah dipertimbangkan karena akan banyak hujatan dan pertanyaan yang diajukan padanya. "Saya mengerti apa yang dipikirkan oleh orang saat saya mengambil keputusan ini. Namun perlu diingat saya mengundurkan diri dari timnas bukan berarti saya tidak mau bermain lagi untuk negara. Menjadi kapten bagi negara adalah sesuatu yang membuat saya bangga," tegas kapten Liverpool ini.

Gerrard telah menjadi kapten sebanyak 89 pertandingan di timnas. Ia berniat menggenapkannya menjadi 100 pertandingan. "Tapi itu bergantung pada manajer timnas yang baru." harapnya.

sumber : Soccerway
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement