Jumat 09 Jul 2010 01:06 WIB

Sastrawan Achdiat Kartamihardja Tutup Usia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Berpulang lagi satu sastrawan besar Indonesia, Achdiat Kartamihardja dalam usia 99 tahun di Canberra, Australia, sekitar pukul 9.30 pagi ini. Penulis novel "Atheis" yang kerap disapat Aki itu sebelumnya dirawat di ICU Canberra Hospital. Kabar tersebut disiarkan lewat milis Persatuan Pelajar Indonesia di Australia (PPIA) Cabang Canberra dan telah menyebar pula lewat situs jejaring sosial Twitter,

Achdiat dikabarkan sempat terkena stroke dua pekan lalu. Almarhum rencananya dikebumikan hari ini di di pemakaman Woden setelah dishalatkan di Masjid Canberra.

Achdiat Kartamihardja lahir di Cibatu, Garut, Jawa Barat, 6 Maret 1911. Ia menempuh pendidikan di AMS-A Solo kemudian melanjutkan di Fakultas Sastra dan Filsafat (sekarang Fakultas Ilmu Budaya) Universitas Indonesia.

Almarhum pernah menjabat sebagai Kepala Jawatan Kebudayaan Perwakilan Jakarta Raya, di Balai Pustaka. Pada 1956 ia mengajar sebagai dosen sastra di Universitas Indonesia hingga pensiun tahun 1961. Usai pensiun Achdiat menjadi pengajar kesusastraan Indonesia di Australian National University, (ANU) Canberra.

Kumpulan cerpennya, "Keretakan dan Ketegangan" (1956) mendapat Penghargaan Sastra BMKN tahun 1957 dan novelnya, "Atheis" (1949) memperoleh Penghargaan Tahunan Pemerintah RI tahun 1969. Pada tahun 1972, R.J. Maguire menerjemahkan novel ini ke bahasa Inggris tahun. Dua tahun kemudian Sjumandjaja mengangkatnya ke layar lebar dengan judul yang sama dengan bukunya.

sumber : berbagai sumber
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement