Kamis 24 Aug 2023 17:28 WIB

Kekeringan di Jawa Tengah, Ganjar: BPBD Kami Turun Terus 

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo sebut BPBD turun terus mengatasi kekeringan.

Rep: c02/ Red: Bilal Ramadhan
Warga mencari ikan di Waduk Tandon yang mengalami penyusutan debit air di Selogiri, Wonogiri, Jawa Tengah. Gubernur Jateng Ganjar Pranowo sebut BPBD turun terus mengatasi kekeringan.
Foto: ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha.
Warga mencari ikan di Waduk Tandon yang mengalami penyusutan debit air di Selogiri, Wonogiri, Jawa Tengah. Gubernur Jateng Ganjar Pranowo sebut BPBD turun terus mengatasi kekeringan.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO – Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo menanggapi soal bencana kekeringan akibat kemarau di Jawa Tengah. Ia juga sempat menyebutkan hampir di seluruh daerah mengalami hal tersebut. 

"Seluruh Jawa Tengah, makanya tiap hari kita mengirim bantuan air," kata Ganjar ketika ditemui di balai kota Solo, Kamis (24/8/2023). 

Baca Juga

Oleh sebab itu, Ganjar meminta untuk seluruh pemimpin daerah melaporkan daerah mana saja yang membutuhkan bantuan air. Namun, Ganjar menegaskan pihaknya masih dapat menyalurkan bantuan air dengan baik. 

"Kita minta Bupati, Wali Kota untuk mendaftar melaporkan mana yang butuh. Sampai hari ini kita masih bisa membantu dengan baik," katanya. 

Ganjar juga meminta peran aktif masyarakat apabila kebutuhan air dirasa kurang akibat kekeringan. Ia meminta masyarakat segera melaporkan ke kepala daerah atau dirinya langsung. Ia menegaskan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD ) akan turun ke lapangan terus menerus. 

"Makanya kalau nanti ada di daerah yang kurang segera kontak bupati kalau nggak segera kontak kami, BPBD kami turun terus menerus insyaallah," katanya. 

Sedangkan soal kebakaran akibat kekeringan pihaknya juga menegaskan hal tersebut mesti dicegah. "(Kebakaran?) Ya sama itu musti dicegah karena itu sudah menjadi perintah, makanya kita harus mengajak masyarakat," katanya.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلْيَسْتَعْفِفِ الَّذِيْنَ لَا يَجِدُوْنَ نِكَاحًا حَتّٰى يُغْنِيَهُمُ اللّٰهُ مِنْ فَضْلِهٖ ۗوَالَّذِيْنَ يَبْتَغُوْنَ الْكِتٰبَ مِمَّا مَلَكَتْ اَيْمَانُكُمْ فَكَاتِبُوْهُمْ اِنْ عَلِمْتُمْ فِيْهِمْ خَيْرًا وَّاٰتُوْهُمْ مِّنْ مَّالِ اللّٰهِ الَّذِيْٓ اٰتٰىكُمْ ۗوَلَا تُكْرِهُوْا فَتَيٰتِكُمْ عَلَى الْبِغَاۤءِ اِنْ اَرَدْنَ تَحَصُّنًا لِّتَبْتَغُوْا عَرَضَ الْحَيٰوةِ الدُّنْيَا ۗوَمَنْ يُّكْرِهْهُّنَّ فَاِنَّ اللّٰهَ مِنْۢ بَعْدِ اِكْرَاهِهِنَّ غَفُوْرٌ رَّحِيْمٌ
Dan orang-orang yang tidak mampu menikah hendaklah menjaga kesucian (diri)nya, sampai Allah memberi kemampuan kepada mereka dengan karunia-Nya. Dan jika hamba sahaya yang kamu miliki menginginkan perjanjian (kebebasan), hendaklah kamu buat perjanjian kepada mereka, jika kamu mengetahui ada kebaikan pada mereka, dan berikanlah kepada mereka sebagian dari harta Allah yang dikaruniakan-Nya kepadamu. Dan janganlah kamu paksa hamba sahaya perempuanmu untuk melakukan pelacuran, sedang mereka sendiri menginginkan kesucian, karena kamu hendak mencari keuntungan kehidupan duniawi. Barangsiapa memaksa mereka, maka sungguh, Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang (kepada mereka) setelah mereka dipaksa.

(QS. An-Nur ayat 33)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement