Selasa 23 May 2023 18:53 WIB

Jamaah Haji Disarankan Pilih Alas Kaki yang Empuk dan Longgar

Aktivitas calon jamaah haji Indonesia di Madinah akan banyak diisi dengan jalan kaki.

Rep: Agung Sasongko/ Red: Ani Nursalikah
Calon jamaah haji berpamitan dengan keluarganya di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Selasa (23/5/2023). Sebanyak 393 calon jamaah haji yang terdiri dari 165 jamaah laki-laki, 220 jamaah perempuan dan 8 petugas ibadah haji tiba di Asrama Haji Pondok Gede untuk transit beristirahat sebelum diberangkatkan menuji tanah suci melalui Bandara Soekarno Hatta. Jamaah Haji Disarankan Pilih Alas Kaki yang Empuk dan Longgar
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Calon jamaah haji berpamitan dengan keluarganya di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Selasa (23/5/2023). Sebanyak 393 calon jamaah haji yang terdiri dari 165 jamaah laki-laki, 220 jamaah perempuan dan 8 petugas ibadah haji tiba di Asrama Haji Pondok Gede untuk transit beristirahat sebelum diberangkatkan menuji tanah suci melalui Bandara Soekarno Hatta. Jamaah Haji Disarankan Pilih Alas Kaki yang Empuk dan Longgar

REPUBLIKA.CO.ID, Laporan Jurnalis Republika.co.id Agung Sasongko dari Madinah

MADINAH -- Aktivitas calon jamaah haji Indonesia di Madinah akan banyak diisi dengan jalan kaki. Apalagi, durasi waktu tinggal calon jamaah haji di Tanah Suci terbilang lama, yakni sembilan hari.

Baca Juga

Kasie Penghubung Kesehatan dokter Denita menyarankan jamaah mengenakan alas kaki yang empuk. Ini untuk menghindari nyeri pada tumit kaki.

"Jangan lupa pilih alas kaki yang longgar sehingga kaki leluasa untuk berjalan jauh," ujarnya saat ditemui, Selasa (23/6/2023).

Menurut Desnita, pemanasan untuk sekadar merelaksasikan kaki juga diperlukan. Apalagi sebagian jamaah berusia lanjut mengalami sakit pada lutut dan pergelangan kakinya.

"Pemanasan yang ringan saja, misalnya menggerakkan kaki ke kiri dan ke kanan. Lalu angkat kaki perlahan dan berulang," kata dia.

Yang tak kalah penting, kata dia, konsumsi air minum. Ia mengakui banyak jamaah berusia lanjut enggan minum karena khawatir bolak-balik ke kamar mandi.

"Tipsnya adalah minumlah sedikit-sedikit, ya seteguk saja," kata dia.

Desnita mengungkap, dengan kondisi cuaca kering seperti karakter cuaca di Saudi, maka tidak akan berkeringat. Padahal keringat itu penting untuk melembabkan kulit.

"Pakailah pelembab, karena biasanya itu kaki jamaah pecah-pecah karena kulit kering dan ini tidak nyaman," kata dia.

Jamaah haji Indonesia akan mulai tiba di Madinah pada 24 Mei 2023. Kloter pertama asal Embarkasi Jakarta-Pondok Gede (JKG 01) akan menjadi rombongan perdana yang mendarat di Madinah.

Mereka dijadwalkan tiba di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz pukul 6.20 waktu Arab Saudi. Mereka akan menjalani ibadah Arbain (sholat wajib berjamaah di Masjid Nabawi selama 40 waktu) di Madinah sebelum diberangkatkan ke Makkah.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلْيَسْتَعْفِفِ الَّذِيْنَ لَا يَجِدُوْنَ نِكَاحًا حَتّٰى يُغْنِيَهُمُ اللّٰهُ مِنْ فَضْلِهٖ ۗوَالَّذِيْنَ يَبْتَغُوْنَ الْكِتٰبَ مِمَّا مَلَكَتْ اَيْمَانُكُمْ فَكَاتِبُوْهُمْ اِنْ عَلِمْتُمْ فِيْهِمْ خَيْرًا وَّاٰتُوْهُمْ مِّنْ مَّالِ اللّٰهِ الَّذِيْٓ اٰتٰىكُمْ ۗوَلَا تُكْرِهُوْا فَتَيٰتِكُمْ عَلَى الْبِغَاۤءِ اِنْ اَرَدْنَ تَحَصُّنًا لِّتَبْتَغُوْا عَرَضَ الْحَيٰوةِ الدُّنْيَا ۗوَمَنْ يُّكْرِهْهُّنَّ فَاِنَّ اللّٰهَ مِنْۢ بَعْدِ اِكْرَاهِهِنَّ غَفُوْرٌ رَّحِيْمٌ
Dan orang-orang yang tidak mampu menikah hendaklah menjaga kesucian (diri)nya, sampai Allah memberi kemampuan kepada mereka dengan karunia-Nya. Dan jika hamba sahaya yang kamu miliki menginginkan perjanjian (kebebasan), hendaklah kamu buat perjanjian kepada mereka, jika kamu mengetahui ada kebaikan pada mereka, dan berikanlah kepada mereka sebagian dari harta Allah yang dikaruniakan-Nya kepadamu. Dan janganlah kamu paksa hamba sahaya perempuanmu untuk melakukan pelacuran, sedang mereka sendiri menginginkan kesucian, karena kamu hendak mencari keuntungan kehidupan duniawi. Barangsiapa memaksa mereka, maka sungguh, Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang (kepada mereka) setelah mereka dipaksa.

(QS. An-Nur ayat 33)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement