Selasa 06 Dec 2022 14:25 WIB

Pj Bupati Apriyadi: KT Muba Bukan Sekadar Organisasi Pelat Merah

Muba mendapat puluhan juta bantuan UMKM dari KT Sumsel.

Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud pada acara Puncak Peringatan Hari Bhakti Karang Taruna Tingkat Provinsi Sumatra Selatan Tahun 2022.
Foto: Pemkab Muba
Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud pada acara Puncak Peringatan Hari Bhakti Karang Taruna Tingkat Provinsi Sumatra Selatan Tahun 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, SEKAYU - Kegiatan-kegiatan sosial melalui organisasi terus didorong Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud terutama melalui organisasi kepemudaan. Termasuk salah satunya, melalui organisasi kepemudaan Karang Taruna.

"Jadi Karang Taruna (KT) di Muba ini jangan hanya sekadar jadi organisasi plat merah, namun terus gencarkan gerakan gerakan nyata untuk berkontribusi demi kemaslahatan masyarakat Muba," ujar Apriyadi di sela Puncak Peringatan Hari Bhakti Karang Taruna Tingkat Provinsi Sumatra Selatan Tahun 2022 di Kabupaten Musi Banyuasin di Kampung Selarai Indah Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu, Selasa (6/12/2022). 

Baca Juga

Ia mengajak untuk terus bergerak hingga ke tingkat desa memberikan manfaat dan menjaga ketentraman di Kabupaten Muba. "Saya yakin KT Muba ini punya komitmen yang sangat tinggi untuk kebaikan Kabupaten Muba, Mudah-mudahan KT Muba semakin maju," ungkap peraih Satyalancana Aditya Karya Mahatva Yodha (AKMY) tingkat nasional itu. 

photo
Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud pada acara Puncak Peringatan Hari Bhakti Karang Taruna Tingkat Provinsi Sumatra Selatan Tahun 2022. - (Pemkab Muba)
 

Mantan kadinsos Sumsel itu mengaku KT Muba diminta untuk terus memberikan ide dan gagasan serta berkarya membantu Pemerintah Kabupaten Muba. "Apalagi KT ini dominan diisi oleh anak-anak muda, tentu akan banyak ide dan gagasan yang muncul dan tentunya memberikan kontribusi positif," ucapnya. 

Ketua Karang Taruna Sumsel Yudha Novanza Utama mengaku sangat banyak kontribusi nyata untuk Karang Taruna Muba yang diberikan oleh Bupati Apriyadi. "Beliau ini bukan orang baru yg mengurus KT, tetapi sejak puluhan tahun lalu beliau sangat aktif dan maksimal memberikan support untuk KT," bebernya. 

Yudha mengaku sosok Pj Bupati Apriyadi sangat pas dan tepat mendapatkan penghargaan Nasional yakni Aditya Karya Mahatva Yodha (AKMY). "Bukan karena beliau bupati, tapi karena beliau sudah sejak lama berkontribusi untuk Karang Taruna," tegasnya. 

Ketua Karang Taruna Muba Eddy Parmansyah mengucapkan terima kasih kepada Bupati Muba Apriyadi Mahmud dan pengurus Karang Taruna Sumsel yang telah mempercayakan Muba menjadi Tuan Rumah tingkat Provinsi dalam kegiatan Puncak Peringatan Hari Bhakti Karang Taruna.

"KT Muba juga banyak menerima bantuan dari KT Sumsel untuk disalurkan ke UMKM Muba. Ini menjadi pelecut kami KT Muba untuk terus memberikan manfaat kepada masyarakat," jelasnya. 

Dalam kesempatan tersebut, Karang Taruna Muba juga memberikan reward kepada beberapa institusi di Muba serta Camat yang dinilai sangat mendukung gerakan kepemudaan di Muba melalui Karang Taruna Muba.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement