Selasa 22 Nov 2022 21:20 WIB

Lion Air Minta Maaf Soal Penerbangan Kaesang Dialihkan

Kaesang mengaku pengalihan penerbangan sebabkan dia gagal hadiri acara temannya.

Rep: Ali Yusuf/ Red: Indira Rezkisari
Kaesang Pangarep.
Foto: Muhammad Noor Alfian
Kaesang Pangarep.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Putra Presiden Joko Widodo Kaesang Pangarep kembali dikecewakan oleh layanan maskapai penerbangan dalam negeri. Kali ini dia mengutarakan kekecewaannya pada Lion Air yang membuat Kaesang terpaksa melewatkan acara pernikahan teman masa kecilnya karena pesawatnya dialihkan.

Aduan Kaesang tersebut diutarakannya melalui akun Twitternya, Selasa (22/11/2022). Kaesang mengunggah tangkapan layar WhatsApp miliknya yang menerima notifikasi mengenai pengalihan penerbangan, dari yang harusnya pukul 06.45 menjadi pukul 09.10 WIB. Kaesang dijadwalkan terbang dengan Lion Air namun dialihkan ke Super Air Jet.

Baca Juga

Dalam cicitannya, Kaesang mengaku kesal karena ia jadi tidak bisa menghadiri acara pernikahan teman yang sudah banyak membantu di perusahaannya. Cicitan Kaesang memang ditanggapi warganet lain yang mengaku mengalami pengalihan penerbangan pula oleh maskapai yang sama.

Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro memberikan keterangan terkait keluhan Kaesang Pangarep mengenai perubahan jadwal keberangkatan.

Katanya, Lion Air mempersiapkan penerbangan bernomor JT-530 yang dijadwalkan berangkat pukul 08.40 WIB pada Jumat, 11 November 2022 rute Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten (CGK), tujuan Bandar Udara Internasional Adisoemarmo Solo Surakarta di Boyolali, Jawa Tengah (SOC).

Danang mengatakan, perubahan ini dikarenakan alasan operasional dari dampak rotasi (pergerakan pesawat) yang berpotensi terjadi penundaan keberangkatan lebih lama. Sehingga jadwal harus diputuskan secara cepat guna memiminalisasi agar operasional yang lain tidak terganggu.

"Maka penerbangan JT-530 mengalami perubahan jadwal," kata Danang melalui keterangan tertulisnya kepada Republika, Selasa (22/11/2022).

Danang memastikan, Lion Air berupaya memberikan alternatif kepada tamu dengan menawarkan pilihan berupa memindahkan ke maskapai lain (transfer flight). Menanggapi hal tersebut, Lion Air menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang timbul.

"Lion Air mengucapkan terima kasih untuk masukan berupa kritik dan saran sebagai rekomendasi dalam rangka memperbaiki serta meningkatkan kualitas layanan penerbangan," katanya.

Kaesang sebelumnya juga mengalami ketidaknyamanan saat menggunakan jasa maskapai Batik Air. Yaitu ketika ia terbang ke Surabaya, namun bagasi kopernya justru mendarat di Medan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement