Jumat 07 Oct 2022 21:14 WIB

Babak Pertama Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Indonesia Unggul 1-0 Atas Palestina

Keunggulan timnas Indonesia U-17 diperoleh melalui gol bunuh diri lawan.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Sejumlah pesepak bola timnas U-17 Indonesia melakukan sikap hormat ke bendera Merah Putih saat lagu Indonesia Raya berkumandang sebelum pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Foto: ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Sejumlah pesepak bola timnas U-17 Indonesia melakukan sikap hormat ke bendera Merah Putih saat lagu Indonesia Raya berkumandang sebelum pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia U-17 unggul 1-0 atas Palestina pada babak pertama dalam pertandingan kualifikasi Piala Asia U-17 2023 Grup B di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Jumat (7/10/2022). Keunggulan Indonesia diperoleh melalui gol bunuh diri.

Indonesia menguasai penguasaan bola sejak menit pertama. Berbagai tekanan dilakukan oleh skuad Garuda Muda dari berbagai sisi. Hal tersebut membuat Palestina bermain lebih bertahan.

Baca Juga

Indonesia unggul 1-0 pada menit kedelapan ketika pemain Palestina Ibrahim melakukan gol bunuh diri. Gol tersebut berawal dari pergerakan pemain Indonesia Habil di sisi kanan pertahanan Palestina. Habil berniat memberikan umpan kepada Arkhan Kaka, namun Ibrahim yang berniat menghalau justru bola mengarah ke gawang sendiri.

Unggul satu gol membuat tim Garuda semakin nyaman melakukan tekanan. Selang beberapa menit, Kafiatur nyaris menggandakan keunggulan. Namun tembakannya membentur mistar.

Selepas menit ke-20, Palestina mulai memberikan ancaman ke pertahanan Indonesia. Namun serangan itu berhasil dipatahkan oleh pemain Indonesia. Hingga babak pertama usai skor bertahan 1-0 untuk keunggulan Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement