Senin 26 Sep 2022 14:16 WIB

Iphone 14 akan Diproduksi di India

Iphone 14 mengutamakan fitur keamanan dan kecanggihan spesifikasi teknis lainnya.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Friska Yolandha
iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max membuat lompatan terbesar yang pernah ada untuk iPhone dengan menampilkan Dynamic Island, kamera 48MP pertama di iPhone, layar Always-On, dan kemampuan keamanan yang inovatif.
Foto: Business Wire
iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max membuat lompatan terbesar yang pernah ada untuk iPhone dengan menampilkan Dynamic Island, kamera 48MP pertama di iPhone, layar Always-On, dan kemampuan keamanan yang inovatif.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Apple secara resmi mengumumkan ponsel yang baru diluncurkan, iPhone 14, akan diproduksi di India. Iphone 14, yang baru diluncurkan awal bulan ini, mengutamakan fitur-fitur keamanan selain kecanggihan spesifikasi teknis lainnya.

"Lini iPhone 14 memperkenalkan terobosan teknologi baru dan keamanan yang penting. Kami dengan senang hati akan memproduksi iPhone 14 di India," kata Apple melalui keterangan tertulis, disiarkan Reuters, Senin (26/9/2022) waktu setempat.

Baca Juga

Analis dari firma JP Morgan memperkirakan Apple akan memindahkan sekitar 5 persen produksi iPhone 14 ke India pada akhir tahun ini. Pada 2025, menurut mereka, kemampuan produksi iPhone di pabrik India adalah 1:4 atau satu dari empat iPhone yang beredar dibuat di negara tersebut.

India adalah pasar ponsel terbesar kedua setelah China.

Apple pada awal bulan ini mengungkapkan empat model iPhone 14 baru untuk tahun ini, termasuk iPhone 14 Pro dan Pro Max. Produk terbaru Apple ini memliki opsi layar yang lebih besar, kualitas kamera yang diperbarui, dan semua fitur penting iOS 16.

Harga untuk iPhone 14 dibandrol mulai dari 799 dolar AS untuk versi 128 GB. Preorder dimulai pada 9 September dan ponsel mulai dijual 16 September. Sementara iPhone 14 Plus yang juga menawarkan penyimpan 128GB, dijual dengan harga mulai 899 dolar AS untuk versi 128 GB.

Apple akan menjual iPhone 14 dan 14 Plus dalam berbagai warna, yaitu Starlight, Midnight, Blue, Purple, dan Product Red. Ada beragam fitur iPhone 14 dan Plus. Iphone 14 mengemas layar 6,1 inci sedangkan iPhone 14 Plus memiliki layar 6,7 inci.

Ponsel dilengkapi dengan dua kamera belakang, dan masa pakai baterai sepanjang hari. Selain itu, ponsel mempunyai chipset A15 Bionic, 18 persen lebih cepat dari sebelumnya. iPhone 14 dan Plus memiliki casing luar yang mirip dengan model iPhone 12 dan iPhone 13.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement