Rabu 07 Sep 2022 02:51 WIB

Aprilia Tingkatkan Penetrasi Pasar Motor Petualang

Aprilia meningkatkan penetrasi pasar dengan meluncurkan Aprilia Tuareg 660

Rep: eric iskandarsjah z/ Red: Hiru Muhammad
PT Piaggio Indonesia meluncurkan Aprilia Tuareg 660.
Foto: Piaggio
PT Piaggio Indonesia meluncurkan Aprilia Tuareg 660.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Sebagian pecinta otomotif menggunakan sepeda motor sebagai sarana untuk berpetualang. Oleh karena itu, motor dengan genre petualang cukup diminati di Indonesia.

Managing & Country CEO PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega mengatakan, Aprilia pun ingin meningkatkan penetrasi pasar dalam segmen petualang dengan meluncurkan Aprilia Tuareg 660.

Baca Juga

“Aprilia Tuareg didesain untuk pengendara yang benar-benar mencari kebebasan dan kemampuan untuk berpetualang di segala kondisi jalan. Karena, motor ini menawarkan kebutuhan akan performa tinggi, kelincahan serta pengalaman berkendara yang benar-benar menyenangkan di berbagai medan jalan untuk menjelajahi setiap sudut lanskap Indonesia yang indah," kata Marco dalam keterangan pers kepada Republika.co.id pada Selasa (6/9/2022).

Aprilia Tuareg 660 sendiri dirancang, dikembangkan dan dibangun dengan penuh pertimbangan untuk menjadi kombinasi terbaik dari kendaraan roda dua off-road dan petualangan. Sehingga, hal ini menghasilkan sinergi produk yang optimal dan siap untuk menjadi kendaraan di segala medan.

Untuk performa, motor yang didesain oleh PADC atau Piaggio Advanced Design Center ini hadir dengan mesin twin-cylinder 80 daya kuda. Performanya pun ditunjang oleh fitur throttle Ride-by-Wire dan APRC (Aprilia Performance Ride Control).

APRC itu sendiri mencakup fitur ATC atau Aprilia Traction Control, ACC atau Aprilia Cruise Control, AEB atau Aprilia Engine Brake dan AEM atau Aprilia Engine Map. Dengan begitu, motor yang dipasarkan dengan harga Rp 656 juta itu bisa hadir sebagai motor yang nyaman, aman dan praktis.

Transmisi manual dalam motor ini pun dibekali oleh AQS atau Aprilia Quick Shift yang didesain sebagai gearbox elektronik untuk perpindahan gigi yang lebih cepat tanpa harus menutup throttle atau menggunakan kopling.

“Tentu saja, petualangan tidak pernah memiliki satu arti saja. Petualangan bisa berbentuk berupa sebuah explorasi suatu hal yang baru, menantang berbagai elemen atau sekedar menelusuri jalan baru, melihat horizon baru dengan wajah baru. Oleh karena itu, kami menghadirkan kepada Aprilia Tuareg 660 yang siap memenuhi kebutuhan Anda, untuk menaklukan berbagai kondisi jalan,dan mendorong limit dan ide tentang petualangan," ucapnya.

 

 

 

 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apakah internet dan teknologi digital membantu Kamu dalam menjalankan bisnis UMKM?

  • Ya, Sangat Membantu.
  • Ya, Cukup Membantu
  • Tidak
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
كَانَ النَّاسُ اُمَّةً وَّاحِدَةً ۗ فَبَعَثَ اللّٰهُ النَّبِيّٖنَ مُبَشِّرِيْنَ وَمُنْذِرِيْنَ ۖ وَاَنْزَلَ مَعَهُمُ الْكِتٰبَ بِالْحَقِّ لِيَحْكُمَ بَيْنَ النَّاسِ فِيْمَا اخْتَلَفُوْا فِيْهِ ۗ وَمَا اخْتَلَفَ فِيْهِ اِلَّا الَّذِيْنَ اُوْتُوْهُ مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَتْهُمُ الْبَيِّنٰتُ بَغْيًا ۢ بَيْنَهُمْ ۚ فَهَدَى اللّٰهُ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لِمَا اخْتَلَفُوْا فِيْهِ مِنَ الْحَقِّ بِاِذْنِهٖ ۗ وَاللّٰهُ يَهْدِيْ مَنْ يَّشَاۤءُ اِلٰى صِرَاطٍ مُّسْتَقِيْمٍ
Manusia itu (dahulunya) satu umat. Lalu Allah mengutus para nabi (untuk) menyampaikan kabar gembira dan peringatan. Dan diturunkan-Nya bersama mereka Kitab yang mengandung kebenaran, untuk memberi keputusan di antara manusia tentang perkara yang mereka perselisihkan. Dan yang berselisih hanyalah orang-orang yang telah diberi (Kitab), setelah bukti-bukti yang nyata sampai kepada mereka, karena kedengkian di antara mereka sendiri. Maka dengan kehendak-Nya, Allah memberi petunjuk kepada mereka yang beriman tentang kebenaran yang mereka perselisihkan. Allah memberi petunjuk kepada siapa yang Dia kehendaki ke jalan yang lurus.

(QS. Al-Baqarah ayat 213)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement