Kamis 18 Aug 2022 22:56 WIB

Didera Banjir Cedera, PSS Tetap Optimis Dapatkan Poin Penuh

Seto melihat Persib sebagai tim yang tangguh.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro (kanan) mengamati pertandingan saat melawan Dewa United pada pertandingan lanjutan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, Senin (27/6/2022). Pada pertandingan ini PSS Sleman menang 1-0 atas Dewa United. Sehingga akan menemani PSIS Semarang di Grup A ke pertandingan perempat final.
Foto: Wihdan Hidayat / Republika
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro (kanan) mengamati pertandingan saat melawan Dewa United pada pertandingan lanjutan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, Senin (27/6/2022). Pada pertandingan ini PSS Sleman menang 1-0 atas Dewa United. Sehingga akan menemani PSIS Semarang di Grup A ke pertandingan perempat final.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- PSS Sleman menjamu Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (19/8/2022). meski PSS memiliki persiapan yang bagus, namun tim kehilangan banyak pemain.

Pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro mengakui timnya banyak kehilangan pemain karena cedera. Sebut dari Saddam Gafar hingga Nurdiansyah masih harus absen di pertandingan besok.

"Saya pikir kondisi pemain cukup baik, memang ada yang cedera, ada tujuh pemain kalau tidak salah," kata Seto dalam konferensi pers jelang laga, Kamis (18/8/2022).

"Ini memang mengurangi kekuatan, tapi pemain yang siap memang akan kita mainkan. Tapi ada juga yang tidak dalam kondisi baik tapi bisa ikut latihan," kata Seto.

Seto melihat Persib sebagai tim yang tangguh. Sama-sama baru mendapatkan poin penuh membuat PSS menggebu-gebu untuk bisa kembali menang di kandang.

"Tim dengan materi pemain yang bagus, mumpuni, apalagi mereka musim lalu hampir juara," kata Seto.

Seto mengakui pertandingan besok tidak akan mudah bagi PSS. Namun bukan berarti PSS menyerah begitu saja di pertandingan nanti. Apalagi PSS baru mendapatkan poin penuhnya setelah menaklukan Barito Putera di kandang.

"Tapi apapun itu harapannya dengan kemenangan kemarin mental pemain bisa naik, sebagai motivasi lebih. Harapannya kita di kandang dapat dukungan lebih nanti," kata Seto.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement