Ahad 07 Aug 2022 21:11 WIB

Liga Inggris: Babak Pertama, MU Tertinggal Dua Gol dari Brighton

Pascal Gross membawa Brighton unggul sementara 2-0 atas MU

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Israr Itah
Pascal Gross dari Brighton, tengah, mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Brighton di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Ahad, 7 Agustus 2022.
Foto: AP/Dave Thompson
Pascal Gross dari Brighton, tengah, mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Brighton di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Ahad, 7 Agustus 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United (MU) tertinggal dua gol dari Brighton and Hove Albion pada babak pertama laga pada pekan pertama Liga Primer Inggris 2022/23, Ahad (7/8) malam WIB. Pascal Gross membawa The Seagulls unggul sementara 2-0 atas MU dalam laga yang digelar di Stadion Old Trafford tersebut. 

Penampilan tim tuan rumah terlihat belum menyakinkan. Perubahan yang dilakukan Erik ten Hag, terutama dalam posisi bermain sejumlah penggawa di lini serang, belum menunjukan hasil positif. Marcus Rashford, Christian Eriksen, Bruno Fernandes, dan Jadon Sancho, masih kesulitan untuk menemukan ritme permain yang diharapkan. Setidaknya hingga laga memasuki menit ke-20, United hanya mencatatkan satu peluang, tepatnya lewat upaya Fernandes. Namun, bola sepakan gelandang serang asal Portugal itu masih melambung di atas mistar gawang. Sementara performa lini belakang United juga tidak jauh berbeda. 

Baca Juga

Brighton sempat mendapatkan dua peluang setelah memanfaatkan kesalahan dari Diogo Dalot dan Fred. Beruntung buat Setan Merah, The Seagulls gagal memanfaatkan dua peluang tersebut. Kendati begitu, dibanding United, performa tim besutan Graham Potter itu terbilang jauh lebih tenang dan disiplin. 

Selain itu, organisasi permainan peringkat kesembilan Liga Primer Inggris musim lalu itu juga cukup rapi. Hasilnya, pada menit ke-30, tim tamu mampu merobek gawang United. Danny Welbeck, yang menerima umpan terobosan di sebelah kiri kotak penalti Setan Merah, sukses melepaskan umpan tarik tanpa bisa dihalau barisan penggawa United. Pascal Gross, yang berada di sisi kanan kotak penalti, dengan leluasa menyambar bola dan mengarahkan ke gawang United. 

Sembilan menit kemudian, Gross kembali mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini, gelandang asal Jerman itu memanfaatkan bola rebound hasil halauan kiper United, David de Gea. Kiper asal Spanyol itu gagal menangkap dengan sempurna sepakan Solly March dari dalam kotak penalti. 

Serangan yang dibangun The Seagulls usai memantahkan serangan United di sebelah kanan pertahanan itu terbukti berjalan dengan efektif. Keunggulan dua gol The Seagulls atas United bertahan hingga babak pertama usai. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement