Ahad 24 Feb 2019 09:02 WIB

Pak Gubernur, Pak Wali tolong segera dirapikan Jatinegara

Trotoar di pasar Jatinegara tak ramah bagi pejalan kaki

Jatinegara semrawut
Foto: Nawir Arsyad Akbar/Jakarta
Jatinegara semrawut

JAKARTA -- Jika sering melewati jalan menuju Stasiun Jatinegara, masyarakat pasti sudah tak asing dengan Pasar Burung Jatinegara. Tempat yang setiap harinya selalu ramai, khususnya pada akhir pekan.

Pasar tersebut dapat dikatakan seperti kebun binatang kecil di Jatinegara. Karena berbagai jenis hewan, seperti kelinci, kucing, burung, bahkan iguana dan kelelawar berada di dalam kandang, yang berjejer rapi di trotoar dekat pusat perbelanjaan City Plaza Jatinegara.

Sayangnya, saat ramai seperti itu, trotoar tempat mereka berjualan tak lagi ramah bagi pejalan kaki. Becek, kotor, dan bau akan menjadi tiga hal yang pasti dirasakan para pejalan kaki saat melewati tempat tersebut.

photo
Jatinegara dalam kondisi semrawut (foto 2)

Bahkan, saat tidak ada Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) yang berjaga, penjual langsung menyerobot hampir seluruh trotoar untuk berjualan. Hanya menyisakan kurang dari satu meter, untuk pejalan kaki melintas.

Kemacetan di daerah tersebut pun seakan menjadi pemandangn setiap harinya. Karena adanya parkir liar, angkutan umum yang ngetem, serta banyaknya orang yang menyeberang sembarangan

Pak Gubernur, Pak Wali Kota, dan Pak Camat tolong segera dirapihkan kawasan Jatinegara. Agar pejalan kaki dalam berjalan di trotoar dengan nyaman.

Disclaimer: Retizen bermakna Republika Netizen. Retizen adalah wadah bagi pembaca Republika.co.id untuk berkumpul dan berbagi informasi mengenai beragam hal. Republika melakukan seleksi dan berhak menayangkan berbagai kiriman Anda baik dalam dalam bentuk video, tulisan, maupun foto. Video, tulisan, dan foto yang dikirim tidak boleh sesuatu yang hoaks, berita kebohongan, hujatan, ujaran kebencian, pornografi dan pornoaksi, SARA, dan menghina kepercayaan/agama/etnisitas pihak lain. Pertanggungjawaban semua konten yang dikirim sepenuhnya ada pada pengirim. Silakan kirimkan video, tulisan dan foto ke [email protected].
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement