Kamis 30 Jun 2022 17:44 WIB

Real Madrid Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Bawa Jude Bellingham

Bellingham menjadi pemain yang paling diinginkan

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
 Jude Bellingham
Foto: EPA-EFE/FRIEDEMANN VOGEL
Jude Bellingham

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid dilaporkan harus merogoh kocek 120 juta euro atau 1,8 triliun rupiah untuk mengamankan jasa pemain Inggris, Jude Bellingham. Klub Bellingham, Borussia Dortmund mematok harga besar bagi sang wonderkid.

Selain Real Madrid, beberapa klub turut menargetkan Bellingham di bursa musim panas ini seperti Manchester United, Chelsea dan Liverpool. Bellingham menjadi pemain yang paling diinginkan meski masih berusia 19 tahun.

Bellingham telah menarik perhatian sejak usianya baru 16 tahun saat membela Birmingham City. Dia pun semakin dikenal sejak membela Borussia Dortmund dua tahun lalu.

Selama tampil di Borussia Dortmund, Bellingham tampil 90 kali dan mencetak 10 gol serta 18 assist. Hal ini yang membuat Real Madrid tertarik dengan Bellingham.

Sebenarnya bukan hal yang baru Real Madrid tertarik dengan Bellingham. Klub Spanyol ini telah menargetkannya untuk menggantikan Toni Kroos yang sudah berusia 32 tahun dan Luka Modric yang sudah mencapai 37 tahun.

Dilansir dari laman The Hard Tackle, Real Madrid bersedia membayar 100 juta euro untuk mengamankan pemain muda ini. Namun Los Blancos harus membayar lebih banyak karena Borussia Dortmund mematok harga tinggi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement