Rabu 29 Jun 2022 12:14 WIB

DIGI Qurban Fair Permudah Warga Membeli Hewan Qurban

Dapatkan potongan Rp 300 ribu saat membeli hewan qurban

Bank BJB menggulirkan Program DIGI Qurban Fair untuk mempermudah shohibul kurban dalam membeli hewan kurban.
Foto: Istimewa
Bank BJB menggulirkan Program DIGI Qurban Fair untuk mempermudah shohibul kurban dalam membeli hewan kurban.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG - Hari Raya Qurban atau Iduladha 1443 Hijriyah sebentar lagi. Bank BJB bersama sejumlah lembaga filantropi menggulirkan Program DIGI Qurban Fair untuk mempermudah shohibul qurban dalam membeli hewan qurban.  

Sejumlah lembaga yang bekerja sama dengan Bank BJB dalam Program DIGI Qurban Fair, yakni Rumah Zakat, Siapqurban.id, Baznas RI, Baznas Provinsi Jabar, Global Qurban, Yatim Mandiri, Rumah Yatim, dan YBKB. Melalui lembaga tersebut, shohibul qurban akan difasilitasi dalam penyembelihan dan penyaluran daging qurban.

Selain itu, untuk setiap transaksi pembelian hewan qurban dengan menggunakan DIGI by bank bjb minimal Rp 3 juta, akan mendapatkan diskon Rp 300 ribu. Promo berlaku untuk transaksi scan QRIS bank bjb melalui DIGI ataupun DigiCash by bank bjb.

Promo tidak berlaku untuk kelipatan transaksi. Artinya, promo hanya berlaku untuk satu kali transaksi per aplikasi per hari. Program ini berlaku 25 hingga 12 Juli 2022. Direktur Utama Bank BJB Yuddy Renaldi mengatakan, kerja sama dengan lembaga penyalur zakat, infak, dan sodakoh (ZIS) merupakan komitmen bersama untuk saling memberikan manfaat antar lembaga. Kerja sama ini juga ditujukan untuk memberi manfaat bagi masyarakat luas.

Kerja sama ini merupakan komitmen Bank BJB dalam meningkatkan digitalisasi keuangan melalui implementasi berbagai layanan pembayaran digital seperti QRIS (Quick Response Code Indonesia Standard), yakni menggunakan DigiCash by bank bjb.

Dengan demikian, papar dia, masyarakat akan dipermudah dalam beribadah. ‘’Ini merupakan salah satu langkah Bank BJB untuk terus mengenalkan model pembayaran cashless,’’ ujarnya.

Menurut Yuddy, saat ini Bank BJB terus mendorong transformasi dengan beragam inovasi. Implementasi transaksi melalui QRIS Payment merupakan salah satu strategi yang saat ini menjadi fokus perseroan, seiring target jangka panjang perusahaan untuk mengakselerasi keuangan secara digital.

Salah satu apresiasi disampaikan masyarakat melalui kolom komentar di website www.siapqurban.id. Nana, warga Tasikmalaya mengaku bersyukur atas program promo Bank BJB. ‘’Berkat pembayaran lewat DIGI dan DigiCash by bank bjb, ada potongan harga fantastis,’’ tulisnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement