Rabu 22 Jun 2022 18:41 WIB

Pesawat Pribadi Neymar Dikabarkan Mendarat Darurat di Brasil

Jet itu harus mendarat darurat saat melakukan perjalanan dari Barbados ke Brasil.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Bintang timnas Brasil dan PSG, Neymar Jr.
Foto: AP/Andre Penner
Bintang timnas Brasil dan PSG, Neymar Jr.

REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Liburan penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, harus terganggu dengan insiden yang menimpa pesawat pribadinya. Jet pribadi Neymar harus mendarat darurat saat melakukan perjalanan dari Barbados kembali negara asalnya, Brasil.

Pesawat terpaksa menyatakan keadaan darurat dan mengambil kesempatan pertama yang mungkin untuk mendarat. Namun belum jelas apakah saat ini Neymar ada di pesawat atau tidak. Dikutip dari Marca, Rabu (22/6/2022), pesawat itu mendarat dengan selamat di timur laut Brasil. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

Baca Juga

Sebelumnya, di hari yang sama, mantan penyerang Barcelona dan saudara perempuannya memamerkan foto di landasan pacu lewat media sosial, yang menunjukan bisa saja berada di dalam pesawat. Di masa lalu, Neymar menghabiskan 10,8 juta pounds untuk sebuah pesawat Embraer Legacy 450.

Namun belum jelas apakah pesawat itu yang terlibat dalam pendaratan darurat atau bukan. Neymar saat ini sedang berlibur setelah musim yang panjang bersama PSG, diikuti dengan tugas internasionalnya.

Mengingat kalender sepak bola musim depan yang terdistorsi akibat Piala Dunia 2022 Qatar karena digelar pada musim dingin, Neymar akan kembali lebih cepat untuk latihan pramusim.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement