Kamis 16 Jun 2022 16:05 WIB

Siap Tampung Dean Henderson, Nottingham Forest Ajukan Tawaran ke Man United

Musim ini, Dean Henderson gagal bersaing menjadi kiper utama Manchester United.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Kiper Manchester United Dean Henderson. Nottingham Forest tertarik untuk menggaet Henderson musim depan.
Foto: Michael Regan/Pool via AP
Kiper Manchester United Dean Henderson. Nottingham Forest tertarik untuk menggaet Henderson musim depan.

REPUBLIKA.CO.ID, NOTTINGHAM -- Nottingham Forest diklaim telah membuka negosiasi dengan Manchester United terkait kemungkinan peminjaman penjaga gawang asal Inggris, Dean Henderson, pada musim depan. Proposal peminjaman Henderson itu dilengkapi dengan opsi perekrutan permanen pada akhir masa peminjaman.

Nantinya, untuk bisa mengubah status kepindahan Henderson tersebut, Forest mesti menyiapkan dana transfer mencapai 20 juta poundsterling.

Baca Juga

''Proses negosiasi antara kedua klub itu dilaporkan tengah berjalan, termasuk pembahasan soal skema pembayaran gaji Henderson,'' tulis laporan The Guardian, Kamis (16/6/2022).

Pada musim ini, Henderson terbukti gagal bersaing dengan penjaga gawang asal Spanyol, David de Gea. Penjaga gawang berusia 25 tahun itu hanya menorehkan tiga penampilan bersama tim utama Man United di semua ajang pada musim ini. Bahkan, Henderson tidak pernah sekalipun merumput di pentas Liga Primer Inggris pada musim ini.

Sempat mengalami cedera pinggul pada pertengahan tahun lalu agaknya membuat Henderson masih kesulitan untuk menemukan performa terbaiknya. Padahal, saat melakoni masa peminjaman di Sheffield United, Henderson berhasil membawa the Blades promosi ke pentas Liga Primer Inggris pada akhir musim 2018/2019.

Alumni tim junior Man United itu pun tetap melanjutkan kiprahnya bersama the Blades pada musim berikutnya. Penampilan apik selama melakini masa peminjaman di Sheffield itu akhirnya membuat Man United memperpanjang kontrak Henderson hingga 2025 mendatang.

Di sisi lain, Nottingham Forest, yang kembali merumput di kasta tertinggi sepak bola Inggris setelah absen selama 24 tahun, sepertinya membutuhkan kiper lebih berpengalaman untuk tampil di Liga Primer Inggris. Demi memberikan tempat buat Henderson, Forest pun dikabarkan siap melepas Brice Samba, yang selama ini menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang.

Kendati begitu, Forest kemungkinan besar akan mendapatkan pesaing berat dalam usaha mendatangkan Henderson. Pasalnya, Newcastle United juga disebut-sebut berminat mendatangkan pengoleksi satu caps buat timnas Inggris tersebut. Henderson digadang-gadang bakal menjadi pengganti Martin Dubravka sebagai penjaga gawang utama the Magpies.

Dengan dukungan finansial dari pemilik anyar, Public Investment Fund (PIF), Newcastle United dilaporkan siap memenuhi permintaan nilai transfer Henderson yang diajukan Iblis Merah. Man United dilaporkan menetapkan banderol transfer sebesar 20 juta poundsterling untuk kepindahan Henderson.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement