Ahad 05 Jun 2022 10:57 WIB

Lima Orang Tewas dalam Ledakan di Gudang Kontainer Bangladesh

Api dari ledakan besar memicu sejumlah ledakan kontainer di Bangladesh

Rep: Lintar Satria/ Red: Esthi Maharani
Pemerintah Bangladesh mengatakan kebakaran besar melanda seluruh depot kontainer di tenggara negara itu.
Foto: AP
Pemerintah Bangladesh mengatakan kebakaran besar melanda seluruh depot kontainer di tenggara negara itu.

REPUBLIKA.CO.ID, DHAKA -- Pemerintah Bangladesh mengatakan kebakaran besar melanda seluruh depot kontainer di tenggara negara itu. Insiden ini menewaskan sedikitnya lima orang dan melukai 100 orang lebih lainnya.

Kebakaran terjadi di fasilitas kontainer pada Sabtu (4/6/2022) malam di Sitakundu sekitar 40 kilometer dari kota pelabuhan Chittagong. Api dari ledakan besar memicu sejumlah ledakan kontainer.

Pejabat pemadam kebakaran setempat Faruk Hossain Shikder mengatakan timnya masih berusaha memadamkan api hingga Ahad (5/6/2022) pagi. Warga sekitar mengatakan ledakan mengguncang pemukiman mereka dan memecahkan kaca-kaca rumah.

Kepala kesehatan Chittagong Mohammed Elias Hossain mengatakan total korban tewas dapat bertambah karena sejumlah korban luka dalam kondisi kritis. Ia mengatakan pemadam kebakaran dan petugas polisi termasuk korban luka.

Ia meminta semua dokter di distrik itu membantu mengatasi situasi ini dan meminta donor darah darurat. Belum diketahui penyebab ledakan.

Seorang pemadam kebakaran mengatakan mereka curiga ledakan berasal dari kontainer yang berisi hidrogen peroksida dan menyebar dengan cepat ke kontainer lain. Pada tahun 2020 lalu tiga orang tewas setelah sebuah tangki minyak meledak di gudang kontainer area Patenga, Chittagong.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement