Senin 23 May 2022 10:15 WIB

Bahas Potensi Investasi, Sri Mulyani Bertemu Menkeu Singapura

Keduanya membahas komitmen Singapura untuk mendukung Presiden G20 Indonesia.

Rep: Novita Intan/ Red: Nidia Zuraya
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.
Foto: Dok. Web
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Keuangan Sri Mulyani bertemu dengan Menteri Keuangan dan Pemimpin Generasi ke 4 (G4) Singapura untuk membahas potensi investasi di Indonesia. Dia mengaku diskusi keduanya merupakan hal yang produktif.

"Good to be able to welcome you Lawrence at our office and to have a chance to catch up. We both enjoy our productive and pleasant discussion. (Senang bisa menyambut Anda Lawrence di kantor kami dan memiliki kesempatan untuk mengejar ketinggalan. Kami berdua menikmati diskusi kami yang produktif dan menyenangkan)," katanya mengutip unggahan Instagram @smindrawati, Ahad (22/5/2022).

Baca Juga

Dia menjelaskan, ada beberapa potensi investasi yang dibahas, di antaranya sektor manufaktur hingga ekonomi digital. Lawrence juga dijadwalkan bertemu dengan menteri lainnya.

"Lawrence Wong dalam kunjungan ke Indonesia melakukan pertemuan dengan berbagai Menteri dan mengunjungi pusat industri Batang - Jawa Tengah. Singapura melihat potensi Investasi yang semakin luas Indonesia - tidak hanya sektor manufaktur, infrastruktur namun juga sektor renewable energy dan digital ekonomi," tulisnya.

 

Di samping itu keduanya juga membahas komitmen Singapura untuk mendukung Presiden G20 Indonesia di Finance Track termasuk pembentukan dana (FIF) untuk mengatasi dan menyiapkan pandemi ke depan. Kemudian sustainable Finance dan keinginan Singapura untuk join Koalisi Menkeu untuk climate action, yang dipimpin oleh saya (Indonesia) bersama Menkeu Finlandia. 

"Juga kerjasama pelaksanaan Global Taxation Agreement," tulisnya.

Kedua negara membahas juga mengenai persiapan Indonesia memimpin ASEAN 2023 mendatang. "Dengan agenda penting mengenai perkuatan kerja sama regional Asean terutama bidang keuangan termasuk kerjasama bidang Bea Cukai dan Perpajakan," tulisnya.

Menurutnya, Lawrence merupakan kawan lama baginya. Kunjungan ini kunjungan terjadi dua hari lalu, Jumat 20 Mei 2022 lalu. "Kami berteman sudah cukup lama, sejak 2016 ketika Lawrence diangkat menjadi Menkeu kedua Singapura," tulisnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement