Jumat 13 May 2022 22:37 WIB

Mukomuko Dapat Tambahan 1.500 Dosis Vaksin Rabies

Tambahan vaksin rabies ini untuk mendukung Kabupaten Bengkulu Utara bebas rabies.

Rep: ANTARA/ Red: Fuji Pratiwi
Petugas kesehatan hewan menyuntikkan vaksin rabies pada seekor kucing (ilustrasi). Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mendapatkan tambahan sebanyak 1.500 dosis vaksin rabies untuk anjing, kucing, dan monyet dari pemerintah provinsi.
Foto: Antara/Anis Efizudin
Petugas kesehatan hewan menyuntikkan vaksin rabies pada seekor kucing (ilustrasi). Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mendapatkan tambahan sebanyak 1.500 dosis vaksin rabies untuk anjing, kucing, dan monyet dari pemerintah provinsi.

REPUBLIKA.CO.ID, MUKOMUKO -- Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mendapatkan tambahan sebanyak 1.500 dosis vaksin rabies untuk anjing, kucing, dan monyet dari pemerintah provinsi.

"Kami dapat tambahan 1.500 dosis vaksin untuk mencegah rabies di daerah ini," kata Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko Fitriani Ilyas dalam keterangannya di Mukomuko, Jumat (13/5/2022).

Baca Juga

Dinas Pertanian Mukomuko sebelumnya mendapatkan bantuan sebanyak 400 dosis vaksin rabies untuk anjing, kucing, dan monyet peliharaan warga setempat dari Pemerintah Provinsi Bengkulu. Sebanyak 400 dosis vaksin untuk mencegah anjing, kucing, dan monyet terserang penyakit rabies tersebut telah diberikan kepada hewan milik warga yang tersebar di 15 kecamatan di daerah ini.

Kemudian instansinya mendapatkan tambahan sebanyak 1.500 dosis vaksin rabies sehingga total vaksin yang diterima sebanyak 1.900 dosis. "Bantuan vaksin untuk mencegah rabies tidak mencapai 2.000 dosis karena vaksin tersebut dibagi dengan kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu," ujarnya.

Ia mengatakan, pemerintah provinsi setempat menambah vaksin untuk mencegah rabies untuk sejumlah kabupaten yang berbatasan dengan Kabupaten Bengkulu Utara yang menjadi proyek percontohan untuk menjadikan Kabupaten Bengkulu Utara bebas rabies.

Kabupaten Mukomuko berbatasan dengan Kabupaten Bengkulu Utara sehingga kabupaten ini ikut serta membantu suksesnya Kabupaten Bengkulu Utara bebas rabies. "Dari sebanyak 1.500 dosis vaksin untuk mencegah rabies yang diterima Kabupaten Mukomuko, paling banyak diberikan kepada Kecamatan Ipuh karena berbatasan dengan Kabupaten Bengkulu Utara," katanya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement