Jumat 06 May 2022 04:38 WIB

Bandara Kualanamu Terima 12 Penerbangan Tambahan Sejumlah Maskapai

Lima maskapai melayani angkutan mudik Lebaran di Bandara Internasional Kualanamu.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Calon penumpang antre untuk melapor diri di Bandara Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatra Utara, Jumat (29/4/2022).
Foto: ANTARA/Fransisco Carolio
Calon penumpang antre untuk melapor diri di Bandara Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatra Utara, Jumat (29/4/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Bandara Internasional Kualanamu di Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatra Utara (Sumut telah menerima penerbangan tambahan (extra flight) dari sejumlah maskapai. "Sampai saat ini, jumlah penerbangan tambahan yang diajukan ke PT Angkasa Pura II telah mencapai 12 extra flight untuk periode 16 April-09 Mei 2022," kata Plt Executive General Manajer PT Angkasa Pura II Bandara Internasional Kualanamu, Eri Braliantoro di Kota Medan, Kamis (5/5/2022).

Eri menyebutkan, terkait penerbangan tambahan pada periode angkutan Lebaran 2022 menjadi perhatian dan akan melakukan penyesuaian operasional. Pihaknya berusaha memastikan keandalan fasilitas guna mengakomodasi penerbangan tambahan yang disetujui. "Adanya penerbangan tambahan juga sebagai salah satu indikator pemulihan sektor penerbangan nasional," ucapnya.

Sebanyak lima maskapai melayani angkutan mudik Lebaran 2022 di Bandara Internasional Kualanamu. "Kelima maskapai berdasarkan jumlah penerbangan, yakni Wings Abadi (20 persen), Lion Mentari Airlines (19 persen), Batik Air (13 persen), Citilink Indonesia (12 persen), Super Air Jet (12 persen, dan lain-lain (24 persen)," kata Manajer of Branch Communication & Legal PT Angkasa Pura II Kualanamu Chandra Gumilar, Sabtu (30/4/2022).

Chandra menjelaskan, kegiatan arus mudik Lebaran 2022 di Bandara Kualanamu pada H-3 Idul Fitri 1443 Hijriah atau Jumat (29/4) tercatat mencapai 19.500 orang. Jumlah 19.500 penumpang arus mudik lebaran tersebut antara lain mencakup kedatangan 10.682 orang dan keberangkatan 8.818 orang. "Dalam periode ini tercatat sebanyak 151 jumlah penerbangan yaitu 75 kedatangan dan 76 penerbangan," ucapnya.

Chandra menjelaskan, jumlah kargo 184.172 kilogram, kedatangan 130.482 kilogram, dan berangkat 53.690 kilogram. "Terdapat 18 penerbangan tidak berjadwal, diantaranya 10 penerbangan kargo," katanya. Sebanyak 10.376 personel Polda Sumut dikerahkan untuk melaksanakan pengamanan mudik Lebaran dalam rangka Operasi Ketupat Toba 2022 yang dimulai 28 April-9 Mei 2022.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement