Sabtu 30 Apr 2022 19:38 WIB

Wabin Tabuni yang Tewas Ditembak Adalah Anggota KST Papua Anak Buah Murib

Wabin membunuh Sertu Eka dan istrinya Sri, serta memotong jari anak usia tiga tahun.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Prajurit TNI membawa peti jenazah Babinsa Koramil 1702-07/Kurulu Sertu Eka Adriyanto Hasugian bersama istri Sri Lestari Indah Putri untuk dimasukkan ke pesawat di Bandara Wamena, Papua, Jumat (1/4/2022). Sertu Eka bersama istri yang menjadi korban penembakan dan penyerangan orang tak dikenal (OTK) di Elelim Kabupaten Yalimo, Papua pada Kamis (31/3/22) diterbangkan ke Jawa Timur untuk dimakamkan.
Foto: Antara/Iwan Adisaputra
Prajurit TNI membawa peti jenazah Babinsa Koramil 1702-07/Kurulu Sertu Eka Adriyanto Hasugian bersama istri Sri Lestari Indah Putri untuk dimasukkan ke pesawat di Bandara Wamena, Papua, Jumat (1/4/2022). Sertu Eka bersama istri yang menjadi korban penembakan dan penyerangan orang tak dikenal (OTK) di Elelim Kabupaten Yalimo, Papua pada Kamis (31/3/22) diterbangkan ke Jawa Timur untuk dimakamkan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Kapolres Jayawijaya AKBP Muhammad Safei menyatakan, Wabin Tabuni, terduga pelaku penembakan anggota Babinsa Koramil 1702-07/Kurulu Sertu Eka Andrianto Hasugian dan istrinya Bidan Sri Lestari Putri, di Distrik Elelim, Kabupaten Yalimo, Papua adalah anggota kelompok separatis teroris (KST) Papua yang merupakan anak buah Murib.

Pasangan suami (pasutri) istri yang bertugas di Elelim, Kabupaten Yalimo, Provinsi Papua, ditembak dan dianiaya hingga tewas di Jalan Trans Elelim, Kampung Elelim pada 31 Maret 2022. Selain itu, pelaku juga melukai anak bungsu korban yang berusia tiga tahun hingga mengalami jari putus akibat benda tajam.

"Memang dari data yang ada Webin Tabuni adalah anggota KKB yang tergabung kelompok militer Murib dengan daerah operasi sekitar Kuyawage hingga Ilaga," kata Safei saat dihubungi dari Jayapura, Provinsi Papua, Sabtu (30/4/20220).

Wabin Tabuni pada Sabtu pagi WIT, tewas saat hendak melarikan diri dari penangkapan anggota TNI-Polri. Bahkan rekan Wabin mencoba membantu dengan menembak ke arah aparat keamanan dari ketinggian.

Wabin Tabuni ditangkap di Kampung Dugume, Distrik Dugume, Kabupaten Lanny Jaya, sekitar pukul 07.40 WIT. "Saat ini, jenazah Wabin Tabuni masih berada di RSUD Wamena," jelas AKBP Safei.

Baca: Separatis Teroris Papua Serang Pos Marinir Gunakan Granat yang Direbut dari Satgas TNI AD

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement