Kamis 21 Apr 2022 19:05 WIB

Ratu Elizabeth II Rayakan Ultah Ke-96

Ratu Elizabeth II merayakan hari ulang tahun ke-96

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Esthi Maharani
Ratu Elizabeth II merayakan hari ulang tahun ke-96 pada Kamis (21/4/2022).
Foto: AP/Alastair Grant/AP Pool
Ratu Elizabeth II merayakan hari ulang tahun ke-96 pada Kamis (21/4/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Ratu Elizabeth II merayakan hari ulang tahun ke-96 pada Kamis (21/4/2022). Perayaan ulang tahun sang ratu ditandai dengan penghormatan senjata, peluncuran boneka Barbie, dan pengambilan foto terbaru bersama dengan dua kuda poni putih di Kastil Windsor.

Para menteri pemerintah bersama anggota keluarga kerajaan mengirimkan doa, dan harapan terbaik di hari ulang tahun ratu. Tahun ini, Elizabeth telah mundur dari sebagian besar tugas publik karena kekhawatiran tentang kesehatannya. Dia akan menghabiskan hari ulang tahunnya di Sandringham, Norfolk.  

"Sebuah inspirasi bagi banyak orang di Inggris, Persemakmuran, dan dunia, sangat istimewa untuk merayakan di tahun Jubilee Platinum ini," ujar Pangeran William dan istrinya Kate di Twitter.

Ulang tahun ratu ditandai dengan penghormatan senjata di Hyde Park, London dan perilisan foto terbaru ratu. Dalam foto itu, ratu mengenakan mantel hijau gelap panjang, dan berdiri di antara dua kuda poni putih.  

Sebuah boneka Barbie yang mengenakan gaun berwarna putih gading, dan selempang biru juga dirilis untuk menandai perayaan Platinum Jubilee sang ratu tahun ini.  Ratu Elizabeth II menghindari sorotan publik setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit pada Oktober lalu, untuk penyakit yang tidak ditentukan. Tim dokter meminta ratu untuk beristirahat.

Ratu Elizabeth II dinyatakan positif Covid-19 pada Februari. Ratu mengatakan, dia sangat kelelahan. Karena kekhawatiran terhadap kesehatannya, ratu melewatkan beberapa acara besar, seperti pertemuan Sunday Remembrance dan kebaktian Paskah.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement