Selasa 19 Apr 2022 09:23 WIB

Pemprov DKI Tinjau Potensi Penambahan Kuota Mudik Gratis

Pemprov DKI akan melayani 19.680 penumpang dengan 492 bus mudik gratis

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Nur Aini
Bus mudik, ilustrasi Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria membuka kemungkinan penambahan kuota mudik gratis dari Pemprov DKI 2022 ini.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Bus mudik, ilustrasi Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria membuka kemungkinan penambahan kuota mudik gratis dari Pemprov DKI 2022 ini.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria membuka kemungkinan penambahan kuota mudik gratis dari Pemprov DKI 2022 ini. Namun demikian, pihaknya mengaku akan mengkomunikasikan lebih jauh perihal tersebut dengan dinas terkait.

“Nanti kita akan lihat ya, nanti kita akan lihat dan komunikasikan,” kata Riza kepada Republika.co.id, Selasa (19/4/2022).

Baca Juga

Dia mengatakan, potensi akan ditilik lebih jauh lagi sesuai kemampuan Pemprov DKI Jakarta. Kepala Bidang Angkutan Jalan Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Yayat Sudrajat, mengatakan, sejauh ini kuota mudik gratis yang disediakan DKI sebanyak 19.680 orang.

Dari jumlah kuota itu, kata dia, baru sekitar 6.500 orang yang mendaftar ikut program mudik itu. “Belum full, baru terisi enam ribuan orang, jadi masih banyak,” tutur Yayat.

Yayat menegaskan, pihaknya masih melakukan pembukaan pendaftaran arus mudik dan balik gratis. Dia mengatakan, sejauh ini ada minat yang luar biasa dari animo masyarakat untuk mengikuti program tersebut.

“Traffic di mudikgratisdkijakarta.id kemarin sempat down karena kemarin dikunjungi 4,8 juta orang,” ujarnya.

Pemprov DKI akan melayani 19.680 penumpang dengan 492 bus mudik gratis. Rinciannya, arus mudik menggunakan 292 bus yang akan menampung 11.680 orang, sementara arus balik mencapai 8.000 orang dengan total 200 bus.

Armada itu belum termasuk, 31 truk yang akan mengangkut sepeda motor sebanyak 930 unit. Dengan rincian, 22 truk saat arus mudik dengan kuota 660 kendaraan roda dua, dan sembilan truk saat arus balik yang membawa 270 unit motor.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement