Senin 18 Apr 2022 11:12 WIB

14 Pemain Resmi Keluar dari Persebaya, Berikut Daftar Namanya

14 Pemain Resmi Keluar dari Persebaya, Berikut Daftar Namanya

Rep: jatimnow.com/ Red: jatimnow.com
14 Pemain Resmi Keluar dari Persebaya, Berikut Daftar Namanya
14 Pemain Resmi Keluar dari Persebaya, Berikut Daftar Namanya

Surabaya - Persebaya Surabaya kembali mengumumkan tiga pemain yang resmi keluar atau tidak lagi memperkuat tim pada musim depan. Mereka di antaranya dua bek, yakni Mokhamad Syaifudin dan Frank Sokoy. Lalu satu lagi adalah gelandang serang Hambali Tholib.

Sebelumnya, ada empat pemain asing yang berpisah dengan Bajol Ijo. Mereka adalah Taisei Marukawa, Bruno Moreira, Arsenio Valpoort dan Alie Sesay. Kemudian pemain-pemain lokal, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Samsul Arif, Ady Setiawan, Reva Adi Utama, Johan Yoga dan David Ariyanto. Total ada 14 pemain yang resmi berpisah dengan Persebaya.

Kemungkinan besar masih ada nama-nama pemain kunci yang dilepas secara resmi oleh manajemen Persebaya. Selain itu, dalam waktu dekat pemain baru juga segera diumumkan.

Manajer Persebaya Yahya Alkatiri mengatakan, pihaknya akan mengumumkan pemain baru pada pekan depan. Mereka tak sekadar pemain senior saja, melainkan juga pemain junior. Diketahui, baru-baru ini Pelatih Persebaya Aji Santoso menyeleksi pemain Persebaya U-20 untuk dipromisikan ke tim senior.

"Dalam waktu dekat (kami umumkan), minggu depan paling lama," ungkap Yahya di laman Persebaya, Senin (18/4/2022).

Persebaya sudah mengumumkan beberapa rekrutan terbarunya via media sosial. Antara lain gelandang Andre Oktaviansyah, bek Leo Lelis, dan bek M. Zaenuri. Serta memastikan dua gelandang yang bertahan, Muhammad Hidayat dan Alwi, bek Koko Ari dan Rizky Ridho, kiper Ernando Ari, Andhika Ramadhani, Satria Tama dan I Gede Dida.

 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan jatimnow.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab jatimnow.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement