Senin 28 Mar 2022 21:44 WIB

Madura United Targetkan Poin Penuh pada Laga Terakhir Liga 1 Musim Ini

Madura United akan menghadapi Persikabo 1973.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Israr Itah
Pelatih Madura United FC Fabio Lefundes.
Foto: Dok Madura United
Pelatih Madura United FC Fabio Lefundes.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Madura United akan bertemu dengan Persikabo 1973 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (29/3/2022). Ini akan menjadi laga terakhir kedua tim pada kompetisi Liga 1 musim ini.

Pelatih Madura United Fabio Lefundes tetap menargetkan poin penuh bagi timnya. Laskar Sape Kerrab sudah bersiap untuk menghadapi Ciro Alves dan kawan-kawan.

Baca Juga

"Kami sudah menjalani persiapan sejak kemarin. Kami akan tekankan informasi lanjutan untuk hari ini sebagai persiapan untuk pertandingan. Pertandingan terakhir ini sama seperti pertandingan lainnya, kita ingin dapatkan hasil bagus," kata Fabio dalam konferensi pers jelang laga, Senin (28/3/2022).

Pelatih asal Brasil ini meminta para pemainnya agar tetap fokus pada laga terakhir. Menurutnya, kompetisi baru selesai selesai ketika wasit sudah meniup peluit akhir pertandingan.

"Kami minta tim untuk tetap serius dan tidak lepas fokus. Kami latihan sepanjang musim ini sampai peluit akhir wasit di laga nanti. Setelah itu pikirkan soal libur dan persiapan tim untuk musim depan," kata Fabio.

Fabio pun pasang badan bagi pemainnya, Silvio Escobar tentang statistik pribadinya yang kurang baik. Escobar belum mencetak satu pun gol selama berseragam Madura United.

"Saya sudah bersama tim selama 22 pertandingan, kalau kita pikir itu pertandingan yang sedikit. Saya percaya dengan Escobar karena dia memberikan kontribusi pada tim," kata Fabio.

Saat ini Madura United berada di posisi sembilan klasemen dengan raihan 41 poin. Sementara Persikabo ada di urutan 13 dengan raihan 37 poin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement