Satukan Keluarga dengan Alquran di Bulan Ramadhan

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Agung Sasongko

Ahad 27 Mar 2022 05:55 WIB

Ilustrasi Ramadhan dan Kedamaian Foto: Republika/Thoudy Badai Ilustrasi Ramadhan dan Kedamaian

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Bulan Ramadhan yang penuh berkah merupakan momen untuk menjadi sosok yang lebih baik. Di waktu terbaik ini, ada baiknya dimanfaatkan untuk menyatukan dan menyembuhkan keluarga dengan Alquran.

Allah SWT menyebut Alquran sebagai Al-shifa atau penyembuh. Karena itu, umat Muslim perlu menyembuhkan jiwa dengan membaca kalam dari Allah.

Baca Juga

Dalam QS Fussilat ayat 46 dituliskan, "Barangsiapa yang mengerjakan amal yang saleh maka (pahalanya) untuk dirinya sendiri dan barangsiapa mengerjakan perbuatan jahat, maka (dosanya) untuk dirinya sendiri; dan sekali-kali tidaklah Rabb-mu menganiaya hamba-hamba-Nya".

Dilansir di About Islam, Sabtu (26/3/2022), salah satu cara terbaik untuk mempelajari apa yang Allah inginkan dari hamba-Nya adalah melalui kitab mulia. Setiap kali membuka Alquran, seolah-olah ada banyak hal yang masih asing dam selalu ada pelajaran baru yang bisa dijalani.

Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah memohon kepada Allah untuk memberi berkah dan memulai perjalanan menyatu dengan Alquran sebagai sebuah keluarga.

Penulis artikel, Umm Muadh, menyampaikan jangan menunggu siapapun untuk memulai upaya ini. Jadilan orang pertama yang memulai halaqah keluarga. Jadilah salah satu sabiqoon (mereka yang memulai dan membuat inisiatif) yang disebutkan Allah dalam Al-Qur'an. Allah SWT menyukai orang-orang yang mencari keridhaan-Nya.