Kamis 24 Mar 2022 00:36 WIB

Liverpool dan Atletico Madrid Pantau Striker AC Milan

Di ajang internasional, Leao mewakili Portugal dan mencetak 11 gol musim ini.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
Pemain AC Milan Rafael Leao merayakan setelah mencetak gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola Serie A antara AC Milan dan Udinese, di stadion San Siro di Milan, Italia, Jumat, 25 Februari 2022.
Foto: AP/Luca Bruno
Pemain AC Milan Rafael Leao merayakan setelah mencetak gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola Serie A antara AC Milan dan Udinese, di stadion San Siro di Milan, Italia, Jumat, 25 Februari 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Sejumlah klub besar seperti Liverpool hingga Atletico Madrid memantau pergerakan striker AC Milan, Rafael Leao. Leao menjadi target utama untuk direkrut laga bursa musim panas mendatang.

Pemain berusia 22 tahun ini telah mencetak 24 gol dari 106 penampilannya bersama AC Milan. Dilansir dari laman Tribal Football, Leao bergabung dengan klub pada 2019 lalu.

Di ajang internasional, Leao mewakili Portugal dan mencetak 11 gol musim ini. Menjadi yang terbanyak setelah mendapat kesempatan membela tim nasional.

Calciomercato melaporkan Liverpool akan meramaikan pasar Leao untuk mencari pengganti Mohammed Salah di musim panas ini. Leao pun bisa menjadi alternatif untuk posisi Roberto Firmino.

Atletico Madrid harus melakukan penyegaran di lini depan mereka. Leao bisa menjadi pilihan yang tepat jika Antoine Griezmann dan Luis Suarez hengkang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement