Selasa 22 Feb 2022 15:19 WIB

Tingkatkan Mutu Belajar, Universitas BSI Kampus Purwokerto Adakan Monev

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kualifikasi dosen sesuai dengan ketentuan PDDikti

Program studi Sistem Informasi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto, lakukan monitoring dan evaluasi (Monev) kegiatan belajar mengajar yang dilakukan selama satu semester. Kegiatan ini berlangsung secara darin, via zoom, pada Senin (21/2).
Foto: istimewa
Program studi Sistem Informasi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto, lakukan monitoring dan evaluasi (Monev) kegiatan belajar mengajar yang dilakukan selama satu semester. Kegiatan ini berlangsung secara darin, via zoom, pada Senin (21/2).

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO--Program studi Sistem Informasi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto, lakukan monitoring dan evaluasi (Monev) kegiatan belajar mengajar yang dilakukan selama satu semester. Kegiatan ini berlangsung secara darin, via zoom, pada Senin (21/2).

Kegiatan Monev inipun, sekaligus membahas program kerja setahun ke depan dengan tujuan menyamakan visi dan misi dalam rangka meningkatkan mutu prodi, terutama dalam pembelajaran.

Baca Juga

Eva Argarini Pratama, selaku ketua prodi Sistem Informasi Universitas BSI kampus Purwokerto juga sebagai narasumber mengatakan, tujuan kegiatan ini untuk tingkatkan kualifikasi dosen, sesuai dengan ketentuan dari PDDikti.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualifikasi dosen sesuai dengan ketentuan dari PDDikti dan juga mendorong dosen untuk melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi setiap semesternya secara maksimal. Sehingga visi menjadi prodi yang unggul dapat tercapai,” tutur Eva, Selasa (22/2).

Menurutnya, setiap dosen harus membuat laporan kinerja masing-masing yang berkaitan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi, sebagai syarat bagi seorang dosen yang aktif di sebuah perguruan tinggi. “Monev ini juga membahas tentang pelaksanaan audit mutu internal (AMI) dan monitoring pembelajaran yang dilakukan dalam semesternya,” katanya.

Selain itu, membahas tentang unit pengembangan akademik dalam bagian ini, salah satunya melibatkan dosen untuk memperbarui kurikulum mata kuliah agar dapat menyesuaikan dengan kebutuhan dunia kerja. “Informasi terbaru yang disampaikan dalam monev yaitu Universitas BSI kampus Purwokerto sedang berproses melaksanakan MoU dengan Pemda Kabupaten Banyumas,” katanya.

 

 

 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement