Senin 21 Feb 2022 15:44 WIB

Sepakat Mogok Produksi, Perajin Tahu Tempe Hanya Layani Pesanan Tertentu

Saat ini harga kacang kedelai sudah menembus Rp 12 ribu per kilogram

Rep: bayu adji p/ Red: Hiru Muhammad
Salah seorang perajin tahu di Kampung Tahu, Dusun Cibodas, Desa Cisadap, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, memproduksi tahu untuk pesanan, Senin (21/2/2022). Para perajin tahu di kampung itu mogok produksi untuk dikirim ke pasar.
Foto: Republika/Bayu Adji P.
Salah seorang perajin tahu di Kampung Tahu, Dusun Cibodas, Desa Cisadap, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, memproduksi tahu untuk pesanan, Senin (21/2/2022). Para perajin tahu di kampung itu mogok produksi untuk dikirim ke pasar.

REPUBLIKA.CO.ID, CIAMIS -- Seperti di beberapa daerah lain, para perajin tahu di Kabupaten Ciamis juga telah berhenti produksi sejak Senin (21/2/2022). Mogok produksi itu dilakukan karena harga kacang kedelai, yang menjadi bahan baku pembuatan tahu, terus melambung tinggi.

Berdasarkan pantauan Republika di Kampung Tahu Dusun Cibodas, Desa Cisadap, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, pabrik pembuatan tahu di wilayah itu hampir semuanya berhenti produksi. Hanya ada satu dua pabrik yang memproduksi tahu untuk pesanan. "Mulai hari ini sudah mogik semua. Karena kacang (kedelai) harganya terus naik," kata salah seorang perajin tahu yang ditemui Republika, Aris (27 tahun).

Baca Juga

Menurut dia, aksi mogok itu telah sepakat dilakukan oleh para perajin di Kampung Tahu. Aksi mogok akan dilakukan selama tiga hari atau hingga Rabu (23/2/2022).  Meski demikian, Aris mengatakan, para perajin tetap diperkenankan untuk memproduksi tahu untuk pesanan pelanggan tertentu. Namun, para perajin tak diperkenankan memasok tahu untuk ke pasar.

Di tempat Aris bekerja, dalam sehari biasa memproduksi 1 kwintal (100 kilogram) kacang kedelai untuk dijadikan tahu. Namun, hari itu di tempat tersebut hanya memproduksi 50 kilogram kacang kedelai untuk dijadikan tahu. "Ini untuk pesanan warung ke Cikalong (Kabupaten Tasikmalaya). Kalau untuk ke pasar kami setop dulu," kata dia.

Aris berharap, dengan adanya aksi mogok ini, harga kacang kedelai dapat kembali turun. Apabila harga kacang kedelai terus naik, mau tak mau harga tahu juga ikut naik."Soalnya sekarang ukurannya sudah paling kecil, tidak bisa dikecilin lagi," kata dia.

Salah seorang perajin lainnya, Dede (45) mengatakan, aksi mogok produksi dilakukan sebagai bentuk solidaritas agar harga kacang kedelai bisa turun. Sebab, saat ini harga kacang kedelai sudah menembus Rp 12 ribu per kilogram.  "Di sini  ada sekitar 100 pabrik tahu, hampir semua sudah berhenti produksi," kata dia.

Menurut dia, perajin di Kampung Tahu telah sepakat akan berhenti produksi hingga Rabu. Ia berharap, harga kacang kedelai bisa turun dan kembali normal.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement