Kamis 17 Feb 2022 09:10 WIB

Glance Umumkan Pendanaan Seri D Senilai 200 Juta USD dari Jio Platforms

Glance, platform layar kunci berbasis Artificial Intelligence (AI), mengumumkan pendanaan Seri D senilai US$200 juta atau setara dengan Rp2,86 triliun.

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Glance Umumkan Pendanaan Seri D Senilai 200 Juta USD dari Jio Platforms (Glance)
Glance Umumkan Pendanaan Seri D Senilai 200 Juta USD dari Jio Platforms (Glance)

Glance, platform layar kunci berbasis Artificial Intelligence (AI), mengumumkan pendanaan Seri D senilai US$200 juta atau setara dengan Rp2,86 triliun dari Jio Platforms Limited (Jio).

Investasi ini bertujuan untuk mengakselerasi peluncuran Glance di sejumlah pasar penting internasional di luar Asia, seperti Amerika Serikat, Meksiko, dan Rusia. Selain Jio Platforms, Glance juga didukung oleh raksasa teknologi Google dan Mithril Capital.

Baca Juga: Umumkan Pendanaan Seri C+, Grup Modalku Raih 294 Juta Dolar

"Investasi Jio merupakan validasi besar terhadap visi kami dan memberikan kami kekuatan untuk membawa pengalaman inovatif Glance ke berbagai penjuru dunia," kata Co-founder InMobi Group dan President & COO Glance, Piyush Shah, dalam keterangan tertulis, Rabu (16/2/2022).

Bersamaan dengan investasi yang ditawarkan, Glance juga memasuki kesepakatan kerja sama bisnis dengan Reliance Retail Ventures Limited (Reliance Retail) yang memungkinkan platform layar kunci Glance terintegrasi dengan smartphone JioPhone Next untuk mengubah pengalaman berinternet bagi pengguna Jio.

Kerja sama ini termasuk rangkaian kerja sama strategis yang terjalin antara Glance dengan sejumlah perusahaan global di ekosistem mobile. Kesepakatan ini juga diharapkan dapat membawa kolaborasi strategis lebih lanjut antara Glance, Reliance Retail, dan Jio melalui ekosistem perangkat, perdagangan, konten, dan gaming.

"Glance telah tumbuh pesat dalam dua tahun terakhir dan memberikan penggunanya solusi yang unik dengan membuka kekuatan layar kunci untuk menikmati internet, live contententertainment commerce dari para kreator dan gaming. Dengan dukungan investasi ini, Glace diharapkan dapat meluncur juga di sejumlah pasar penting global serta meningkatkan pengalaman pengguna Jio," ujar Direktur Jio Platforms Limited, Akash Ambani.

Saat ini, layar kunci Glance hadir di lebih dari 400 juta perangkat di Asia dengan 25 juta daily active users di Asia Tenggara.

"Kami berharap dapat bekerja sama dengan Jio untuk menciptakan ekosistem konten, kreator, dan commerce masa depan," tutup Piyush Shah.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement