Sabtu 12 Feb 2022 15:52 WIB

Empat Jenazah Korban Bentrok Sorong Diberangkatkan ke Daerah Asalnya

Kepolisian berhasil mengidentifikasi 15 dari 17 jenazah korban pembakaran Doubel0.

Keluarga korban (kanan) berpelukan dengan Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol Adam Erwindi usai pengumuman identifikasi jenazah di Polres Sorong Kota, Kota Sorong, Papua Barat, Sabtu (29/1/2022). Tim DVI Mabes Polri bersama Biddokes Polda Papua Barat dan Polres Sorong Kota berhasil melakukan identifikasi tiga jenazah dari 17 jenazah kebakaran klub malam Double O yang dibakar sejumlah massa, masing-masing Indah Cleo asal Sumatera Barat, Ferman Syahputra asal Sumatera Selatan dan Vikram Kenoras asal Sorong
Foto: ANTARA/Olha Mulalinda
Keluarga korban (kanan) berpelukan dengan Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol Adam Erwindi usai pengumuman identifikasi jenazah di Polres Sorong Kota, Kota Sorong, Papua Barat, Sabtu (29/1/2022). Tim DVI Mabes Polri bersama Biddokes Polda Papua Barat dan Polres Sorong Kota berhasil melakukan identifikasi tiga jenazah dari 17 jenazah kebakaran klub malam Double O yang dibakar sejumlah massa, masing-masing Indah Cleo asal Sumatera Barat, Ferman Syahputra asal Sumatera Selatan dan Vikram Kenoras asal Sorong

REPUBLIKA.CO.ID, SORONG--Sebanyak empat jenazah korban aksi pembakaran karaoke Doubel0 diterbangkan ke kampung halamannya, Sabtu (12/2/2022). Mereka adalah korban dalam bentrok berdarah dua kelompok warga di Kota Sorong, Provinsi Papua, pada 25 Januari 2022 lalu.

Empat jenazah korban pembakaran karaoke Doubel0 yang diterbangkan dari Sorong ke daerah asalnya adalah Afifah Maisanuraini Permata Putri, Rahmi Dian Putri, Yandra Firman, dan Eidith Tri Putra. Jenazah Afifah Maisanuraini Permata Putri diterbangkan dari Bandara Domine Eduard Osok Sorong menggunakan pesawat Batik Air tujuan Bandung melalui Jakarta.

Baca Juga

Kemudian Jenazah Rahmi Dian Putri diterbangkan dari Bandara Domine Eduard Osok Sorong menggunakan pesawat Batik Air tujuan Pekan Baru melalui Jakarta. Ketiga jenazah atas nama Yandra Firman diterbangkan dari Bandara Domine Eduard Osok Sorong menggunakan pesawat Batik Air tujuan Sidoarjo melalui Bandara Juanda Surabaya.

Keempat jenazah atas nama Eidith Tri Putra diterbangkan dari Bandara Domine Eduard Osok Sorong menggunakan pesawat Batik Air tujuan Toraja melalui Makassar. Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol Adam Erwindi membenarkan bahwa pihaknya telah mengidentifikasi jenazah Afifah Maisanuraini Permata Putri, Rahmi Dian Putri, Yandra Firman, dan Eidith Tri Putra.

Keempat jenazah tersebut telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dibawa pulang ke daerah asalnya untuk dimakamkan. "Kami sudah berhasil mengidentifikasi 15 dari 17 jenazah korban pembakaran karaoke Doubel0. Masih ada dua jenazah yang dalam proses identifikasi. Kedua jenazah korban tersebut mengalami luka bakar yang berat sehingga dilakukan pemeriksaan DNA keluarga dan masih menunggu hasil," tutur Adam saat dikonfirmasi di Manokwari, Sabtu (12/2/2022).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement