Ahad 02 Jan 2022 17:21 WIB

 India Catat Lebih dari 27 Ribu Kasus Covid-19 dalam Sehari

India melaporkan lebih dari 27 ribu kasus Covid-19 baru dalam sehari.

Rep: Fergi Nadira/ Red: Agung Sasongko
 Seorang petugas kesehatan mengambil sampel swab penumpang yang memasuki kota untuk tes COVID-19 di stasiun kereta api di Ahmedabad, India, Jumat, 3 Desember 2021. India pada Kamis mengkonfirmasi kasus pertama varian virus corona omicron di dua orang dan pejabat mengatakan satu tiba dari Afrika Selatan dan yang lainnya tidak memiliki riwayat perjalanan. Seorang ahli medis terkemuka mendesak orang untuk divaksinasi.
Foto: AP/Ajit Solanki
Seorang petugas kesehatan mengambil sampel swab penumpang yang memasuki kota untuk tes COVID-19 di stasiun kereta api di Ahmedabad, India, Jumat, 3 Desember 2021. India pada Kamis mengkonfirmasi kasus pertama varian virus corona omicron di dua orang dan pejabat mengatakan satu tiba dari Afrika Selatan dan yang lainnya tidak memiliki riwayat perjalanan. Seorang ahli medis terkemuka mendesak orang untuk divaksinasi.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW DELHI -- India melaporkan lebih dari 27 ribu kasus Covid-19 baru dalam sehari, Ahad (2/1) waktu setempat. Infeksi di negara padat penduduk itu tercatat kian meningkat tajam selama lima hari berturut.

Kota-kota terbesar termasuk New Delhi dan Mumbai telah mengalami lonjakan kasus Covid-19 sepekan terakhir. Diantara kasus terdapat varian Omikron yang telah memicu gelombang infeksi baru di bagian negara lain di dunia.

Baca Juga

Namun demikian, Kepala Menteri India Arvind Kejriwal mengimbau agar warga tidak panik. Menurutnya meskipun kasus aktif di Delhi meningkat tiga kali lipat dalam tiga hari terakhir, rawat inap di rumah sakit tidak meningkat.

"Artinya kebanyakan orang yang terjangkit (Covid-19) tidak memerlukan perawatan di rumah sakit. Itu kasus ringan," kata Kejriwal. "Kasus meningkat tetapi tidak ada alasan untuk khawatir. Tidak perlu panik," katanya menambahkan.

Delhi adalah salah satu kota yang paling terpukul selama gelombang kedua pandemi di India tahun lalu. Rumah sakit sempat kehabisan tempat tidur dan oksigen.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement