Jumat 24 Dec 2021 07:25 WIB

Pesan Sergio Ramos Seusai Terima Kartu Merah Pertama di PSG

Kartu merah itu jadi yang pertama bagi Ramos sejak membela PSG.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
Bek Paris Saint-Germain (PSG), Sergio Ramos menjalani laga debut untuk PSG saat laga Ligue 1 melawan Saint Ettienne, Ahad (28/11) malam WIB.
Foto: EPA-EFE/Thierry Larret
Bek Paris Saint-Germain (PSG), Sergio Ramos menjalani laga debut untuk PSG saat laga Ligue 1 melawan Saint Ettienne, Ahad (28/11) malam WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS --Awal rumit dalam karier Sergio Ramos di Paris Saint-Germain berlanjut pada Kamis dini hari lalu, saat ia dikeluarkan dari lapangan ketika timnya ditahan imbang Lorient.

Pemain berusia 35 tahun itu mendapat dua kartu kuning hanya dalam empat menit di akhir pertandingan, dan membuatnya mengumpulkan kartu merah ke-27 selama kariernya.

Kartu merah itu jadi yang pertama baginya sejak membela PSG. Ramos menerima kartu kuning pertama setelah pelanggaran yang ceroboh, sementara yang kedua ketika Ramos menjadi orang terakhir di pertahanan.

Kartu merah itu didapat mantan bek Real Madrid itu saat timnya butuh gol untuk terhindar dari kekalahan. Beruntung, Mauro Icardi menyelamatkan muka PSG dengan golnya pada injury time.

Ramos pun berusaha meyakinkan penggemar kalau dia mencoba belajar dari kesalahan. ''Hari ini adalah hari baru untuk belajar, besok adalah hari baru untuk berkembang. Selalu maju,'' ucap Ramos, lewat akun Twitter, dikutip dari Marca, Jumat (24/12).

Akibat kartu merah ini, Ramos akan absen lagi karena larangan bermain. Sehingga tidak diragukan lagi akan membuat Ramos frustasi, karena ia baru saja pulih dari cedera dan kembali bermain.

Cedera kaki pemain internasional Spanyol itu membuatnya baru bermain 130 menit di liga dan 45 menit di Piala Prancis musim ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement