Jumat 17 Dec 2021 15:18 WIB

Mobil Dinas Terguling, Sekda Lampung Timur dan Istri Dilarikan ke Rumah Sakit

Sekda M Jusuf, Sugiyati (istri), dan Bayu (sopir), mengalami luka-luka.

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Mas Alamil Huda
Mobil Dinas Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Timur terguling di Jalan Desa Mataram Marga, Kecamatan Sukadana, Lampung Timur, Jumat (17/12). Foto: Ilustrasi kecelakaan mobil.
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Mobil Dinas Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Timur terguling di Jalan Desa Mataram Marga, Kecamatan Sukadana, Lampung Timur, Jumat (17/12). Foto: Ilustrasi kecelakaan mobil.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG – Mobil Dinas Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Timur terguling di Jalan Desa Mataram Marga, Kecamatan Sukadana, Lampung Timur, Jumat (17/12). Sekda M Jusuf, Sugiyati (istri), dan Bayu (sopir), mengalami luka-luka dan dilarikan ke RSUD Sukadana.

Keterangan yang diperoleh Republika.co.id, Jumat (17/12), mobil dinas yang ditumpangi Sekda M Jusuf hendak ke kantor bupati di Sukadana pada pagi hari. Mobil dari arah Kecamatan Labuhan Ratu terguling di perempatan jalan lintas timur berada di Desa Mataram Marga. Kondisi mobil terbalik ban di atas dan atas mobil di bawah.

Baca Juga

Kondisi M Jusuf, istri, dan sopir masih sadar saat mobil terbalik. Warga membantu menyelamatkan penumpang yang masih berada di dalam mobil dalam keadaan ban di atas. “Mobil sempat bersenggolan dengan mobil lainnya di perempatan jalan lintas timur,” kata Firman, warga setempat.

Menurut dia, sopir yang membawa Sekda Lampung Timur M Jusuf beserta istri tersebut tidak dapat menyeimbangkan setirnya lalu tertabrak pembatas jalan sehingga terguling dan terbalik ban di atas. Kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa, penumpang dalam mobil masih sadar.

 

Setelah dibawa ke RSUD Sukadana, Sekda M Jusuf dan istri menjalani scan untuk memastikan benturan saat mobil terbalik, meskipun kondisi tubuhnya tidak mengalami luka yang serius. Direktur RSUD Sukadana Wayan mengatakan, kedua pasien tersebut dirujuk ke RSUD Ahamad Yani Kota Metro untuk menjalani perawatan selanjutnya.

Kejadian ini sudah ditangani Polres Lampung Timur. Menurut Kasat Lantas Iptu Bima, kasus ini masih dalam penyelidikan dan pendalaman polisi, mobil dinas Sekda Lampung Timur jenis Pajero Sport BE 8 N yang terguling di depan Masjid Darussalam tersebut sudah dibawa ke polres.

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement