Ahad 12 Dec 2021 23:44 WIB

Prabowo dan Ganjar Masih Bersaing Ketat

Prabowo dan Ganjar juga memiliki popularitas yang tinggi.

Elektabilitas Prabowo dan Ganjar masih bersaing ketat di survei Capres 2024 versi Indopol. (ilustrasi)
Foto: Infografis Republika.co.id
Elektabilitas Prabowo dan Ganjar masih bersaing ketat di survei Capres 2024 versi Indopol. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Elektabilitas Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo bersaing ketat dalam survei Indopol terkait calon presiden. Dalam survei ini, elektabilitas Prabowo mencapai 72,28 persen, sedangkan Ganjar  17,24 persen.

Direktur Eksekutif Indopol, Ratno Sulistiyanto, mengatakan survei ini dilakukan dengan responden sebanyak 1.230 orang di seluruh provinsi di Indonesia, dengan margin error kurang lebih 2,8 persen. Wawancara responden dilakukan pada 19-27 November 2021.

Dari 23 nama yang disodorkan, Prabowo memperoleh 17,24 persen, Ganjar (17,15 persen), Anies Baswedan (13,58 persen), Agus Harimurti (5,37 persen), Sandiaga (5,28 persen).  Ada juga nama lain seperti Ridwan Kamil, Basuki Tjahaja Purnama, Puan, Erick Thohir, yang elektabiltasnya ada di bawah kelima nama di atas.

Sementara dari sisi popularitas dari para tokoh itu, Prabowo juga memiliki popularitas tertinggi (91,30 persen) dengan tingkat kedisukaan publik sebesar 72,28 persen. Sementara Ganjar  popularitas masih sebesar 74,07 persen dengan tingkat kedisukaan sebesar 62,03 persen. Posisi ke tiga adalah Anis Baswedan dengan popularitas sebesar 84,31 persen dengan tingkat kedisukaan sebesar 66,83persen.

Posisi keempat adalah AHY dengan tingkat popuralitas sebesar 69,59 persen, tingkat kedisukaan sebesar 49,59 persen. Posisi kelima Sandiaga S Uno dengan popularitas sebesar 86 persen, tingkat kedisukaan sebesar 73,17 persen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement