Ahad 12 Dec 2021 00:05 WIB

Mauro Icardi Kembali Dikaitkan dengan Juventus

Bianconeri, julukan Juve telah lama dikaitkan dengan Icardi, sejak ia berada di Inter

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Yudha Manggala P Putra

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Agen sekaligus istri Mauro Icardi, Wanda Nara dikabarkan tengah bertemu dengan Presiden Juventus Andrea Agnelli untuk membahas kepindahan sang pemain.

Bianconeri, julukan Juve telah lama dikaitkan dengan Icardi, sejak ia berada di Inter, dan ada desas-desus berulang tentang kepindahannya ke klub asal Turin setelah berjuang untuk mendapatkan waktubrwguler di Paris Saint-Germain (PSG).

Kini Footmercato dilansir Football Italia, Sabtu (11/12) mengeklaim bahwa Wanda Nara mengadakan pertemuan dengan Agnelli pekan ini. Mereka diyakini telah membahas kemungkinan pinjaman ke Juventus pada jendela transfer Januari 2020.

Pemain internasional Argentina, Icardi terpinggirkan sebagai pilihan utama lini depan Les Parisien. Terlebih setelah kehadiran Lionel Messi.

Pelatih Mauricio Pochettino lebih menyukai memasang trisula Lionel Messi, Kylian Mbappe, dan Neymar Jr, atau Angel Di Maria di lini gedor tim.

Icardi sejauh ini telah mencetak tiga gol dalam 17 penampilan kompetitif musim 2021/2022, semua gol dicetak dalam kompetisi Ligue 1 Prancis.

Juventus sendiri tengah berjuang untuk memperbaiki lini depan mereka dengan masa depan Alvaro Morata dilaporkan berada di ujung tanduk.

Sementara Paulo Dybala belum juga menandatangani perpanjangan kontrak baru dengan kesebelasan peraih dua gelar Liga Champions.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement