Jumat 10 Dec 2021 19:33 WIB

Turnamen Valorant Arena Showdown Kumpulkan Donasi untuk Korban Covid-19

Dinas Sosial Kota Surakarta dipilih sebagai tempat penyaluran bantuan.

Turnamen Valorant Arena Showdown Kumpulkan Donasi untuk Korban Covid-19
Foto: Dok Republika
Turnamen Valorant Arena Showdown Kumpulkan Donasi untuk Korban Covid-19

REPUBLIKA.CO.ID,SURAKARTA -- Bekerja sama dengan Pupuk Indonesia serta Pertamina, NovusIDN menggelar Valorant Arena Showdown dengan total hadiah Rp 50 juta pada 11-14 November 2021.Valorant dipilih untuk dipertandingkan karena mulai populernya game ini di kalangan gamers. 

Diikuti enam tim besar Indonesia (Boom, RRQ, Morph, Beast, Onic, Alter Ego) dan dua tim komunitas yang lolos dari kualifikasi (Dewa dan RL Mugen), Onic akhirnya keluar sebagai pemenangnya.

Baca Juga

Tidak hanya memerebutkan gelar juara serta uang hadiah, Valorant Arena Showdown juga menghadirkan Challenge Charity kepada setiap tim hingga akhirnya berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp 63 juta atau lebih tepatnya Rp 63.701.790 setelah dipotong oleh pajak saweria. Donasi tersebut akan diberikan kepada para korban terdampak Covid-19.

Tidak hanya itu, Valorant Arena Showdown (VAS) telah berhasil menorehkan rekor viewers sebanyak kurang lebih 800.000 ribu orang dan berhasil mencapai 7.800 peak live viewers.

Untuk penyaluran donasinya, pihak NovusIDN bekerja sama dengan Dinas Sosial Kota Surakarta yang ditujukan kepada 24 LKS yang terdampak Covid-19 pada tahun ini.

“Terima kasih kepada NovusIDN yang telah memberikan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp63 juta terhadap terdampak Covid-19 di Surakarta,” kata Siti Khotimah, Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Surakarta.

Sementara itu, COO NovusIDN, Ariel Patria Sakti, berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu terselenggaranya kegiatan ini.

“Terima kasih sekali terhadap komunitas Esports Indonesia dan juga 8 tim besar yang telah bertanding di event kami. Tanpa mereka semua ini tidak akan terjadi dengan sukses seperti ini,” ujarnya.

“Kami juga berterima kasih terhadap Dinas Sosial yang sudah menyalurkan dana dan kami harapkan dana ini bisa digunakan dengan baik,” Ariel Patria Sakti menambahkan.

Ia pun berharap akan ada lebih banyak orang lagi maupun lembaga yang lebih peduli terhadap sesama.

 

“Semoga komunitas Esports akan lebih solid dan makin berjaya ke depannya,” kata Ariel.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement