Sabtu 13 Nov 2021 20:26 WIB

Besok, Muslimat Al Washliyah Gelar Peringatan Milad ke-86

Muslimat Al Washliyah menyelenggarakan rangkaian acara peringatan milad ke 86.

 Muslimat Al Washliyah London Kunjungi Masjid Cambridge
Foto: Dok Republika
Muslimat Al Washliyah London Kunjungi Masjid Cambridge

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --Muslimat Al Washliyah menyelenggarakan rangkaian acara peringatan milad ke 86 pada Ahad (14/11). Acara tersebut diadakan sebagai salah satu strategis membangkitkan kembali semangat organisasi yang berdiri pada 12 Januari 1935.

Peringatan Milad Muslimat Al Washliyah ini terdiri atas rangkaian perlombaan dan webinar dengan mengambil tema “Gender Partisipatif dan Pemberdayaan Ummat”. Dengan maksud dan tujuan memberikan wawasan dan pengetahuan pentingnya masalah gender dikalangan umat/masyarakat.

Baca Juga

“Dalam menjawab era 4.0 untuk Muslimat Al Washliyah dapat berjuang lebih kuat  dan mampu menjadi bagian dari gerak langkah perubahan umat yang sedang terjadi. Salah satu langkah strategis untuk bangkit kembali semangat organisasi. Terselenggaralah Milad Muslimat Al Washliyah ke 86. Dengan harapan proses transformasi nilai-nilai sesuai Panji-Panji Muslimat Al Washliyah dapat tegak lurus kepada generasi baru Al Washliyah khususnya dan umat islam umumnya”, ungkap Ketua Umum Organisasi Al Washliyah Nurliati Ahmad dalam keterangan persnya. 

Milad Muslimat Al Washliyah ke 86 diselenggarakan dengan adanya perlombaan dan webinar. Acara puncak akan dilaksanakan di Kantor Pengurus Besar Al Washliyat di Jl. Ahmad Yani No. 41 Cempaka Putih Timur, Jakarta Pusat.

Dengan pelaksanaan webinarnya dihadiri oleh narasumber: Dr. Nur Rofiah, Bil. Uzm sebagai dosen peneliti, dan fasilitator (program pascasarjana Perguruan Tinggi Ilmu Al-Qur’an). Dengan membawakan topik “Wacana Kesetaraan Gender di Era Digital”. Prof. Dr. Hj. Masyithah Umar, M.Hum, sebagai Guru Besar UIN Antasari Banjarmasin (Fak. Syariah) dan Ketua PWMA Kalimantan Selatan. Dengan membawakan topik “Kesetaraan Gender; Perspektif Al Washliyah”.

Selanjutnya, Prof. Heru Susetyo, PhD sebagai Guru Besar UI Jakarta (Fak. Hukum) dan wakil ketua HAM PB Al Washliyah. Dengan topik “Perempuan ; Diskriminasi dan Keadilan”.

Adapun pada rangkaian perlombaannya akan dihadiri oleh dewan juri: Drs. H. Mulkan Nasution, M.A, Bapak Drs. H. Anas Abd Jalil M. Pd.I, Ibu Dra Hj. Mawaddag Muhajir MA

Rangkaian acara Milad Al Washliyah ke 86 ini dibantu oleh para panitia yang telah terbagi sesuai dengan posisi dan tugasnya dengan ditanggung jawabkan langsung oleh ketua umum Al Washliyah Ibu Nuliati Ahmad. Acara Milad Al Washliyah ke 86 terdiri atas perlombaan shalawat dan webinar.

Dengan peringatan milad Al Washliyah ke 86 ini dapat menjadi upaya dalam mempersiapkan muslimat untuk menghadapi era 4.0 dan siap menciptakan “New Branding” sebagai organisasi modern.

“Milad Al Washliyah ke 86 mengambil tema Gender Partisipatif dan Pemberdayaan Umat sebagai bentuk upaya dalam menegaskan setiap gender manusia memiliki kesempatan yang sama besar dalam mendukung kemajuan sumber daya manusia untuk kesejahteraan umat bersama sesuai dengan peran dan kodratnya masing-masing. Agar terciptanya generasi yang unggul dalam gender partisipatif”, kata Sekretaris Jendral Organisasi Al Washliyah Yossy Nurul Hidayati.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement