Kamis 28 Oct 2021 13:48 WIB

Klopp Sebut Liverpool tidak Tampil Bagus

Liverpool bisa dibilang beruntung karena Preston melakukan permainan menekan

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
Manajer Liverpool Juergen Klopp bereaksi setelah pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Tottenham Hotspur yang diadakan di Stadion Tottenham Hotspur di London utara, Inggris, 11 Januari 2020.
Foto: EPA-EFE/NEIL HALL EDITORIAL USE ONLY.
Manajer Liverpool Juergen Klopp bereaksi setelah pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Tottenham Hotspur yang diadakan di Stadion Tottenham Hotspur di London utara, Inggris, 11 Januari 2020.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Juergen Klopp mengakui performa Liverpool tidak cukup baik, saat mengalahkan Preston 2-0 di Piala Carabao.

The Reds baru bisa mencetak gol di babak kedua lewat Takumi Minamino dan Divock Origi di Deepdale, Kamis dini hari tadi.

Klopp melakukan 11 perubahan dalam skuadnya, dari tim yang mengalahkan Manchester United 5-0 di Old Trafford pekan lalu. Meskipun menguasai bola 79 persen, tapi Liverpool tidak mampu melakukan tendangan ke gawang sampai Minamino mencetak gol.

Liverpool bisa dibilang beruntung karena Preston melakukan permainan menekan jelang babak pertama usai.

''Kami tidak bermain baik. Itulah yang terjadi. Kami mengawali dengan baik, tapi kemudian kami kehilangan keseluruhan struktur dan terlalu bersemangat, terlalu frustasi untuk mendapatkan bola,'' kata Klopp, dikutip dari Independent, Kamis (28/10).

Namun Klopp mengakui itu situasi yang normal, mengingat sebagian besar pemain yang turun jarang main bersama.

Ia menilai, timnya bisa tampil lebih baik, karena secara individu sudah terlihat bagus. Minamino disebut sebagai pemain berkualitas.

Ia mengatakan, satu-satunya pemain asal Jepang itu jarang dimainkan adalah, pesaingnya di posisi yang sama sedang tampil sangat baik.''Tapi dia jauh lebih baik dari yang dia tunjukan hari ini. Dia memahami permainan kami,'' ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement