Rabu 27 Oct 2021 08:17 WIB

Alumni Universitas BSI Bisa Jadi ASN

Kuliah di Universitas BSI kampus Sukabumi merupakan pilihan terbaik

salah satu alumni prodi Sistem Informasi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Sukabumi tahun 2012, yang sekarang sudah jadi ASN yaitu Riska Septiana.
Foto: istimewa
salah satu alumni prodi Sistem Informasi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Sukabumi tahun 2012, yang sekarang sudah jadi ASN yaitu Riska Septiana.

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--ASN (Aparatur Sipil Negara) merupakan profesi bagi pegawai negeri sipil dan pegawai pemerintahan dengan perjanjian kerja pada instansi pemerintah.

Menjadi seorang ASN merupakan impian banyak orang karena hampir di setiap tahun penerimaan ASN selalu diikuti oleh jutaan pelamar. Beberapa alasan yang menjadikan ASN sebagai pekerjaan impian, sebab, pandangan masyarakat bahwa ASN adalah pekerjaan yang menjanjikan, bahkan terjamin sampai hari tua.

Seperti salah satu alumni prodi Sistem Informasi Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Sukabumi tahun 2012, yang sekarang sudah jadi ASN yaitu Riska Septiana.

Riska saat ini bekerja di Rumah Sakit Umum Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi dan sudah jadi ASN sejak 2020 lalu, sebagai analis sistem informasi dibagian SIMRS dan Rekam Medis.

Riska mengungkapkan, kuliah di Universitas BSI kampus Sukabumi merupakan pilihan terbaik baginya. Sebab, di kampus ini, ia mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman yang sangat luar biasa.

“Disamping biaya kuliah yang terjangkau, materi perkuliahan yang diberikan sangat berbobot serta memotivasi saya untuk tidak menyia-nyiakan kesempatan ini,” ujar Riska, 

Motivasi yang dilakukan oleh lembaga BSI Career Center (BCC) Universitas BSI kampus Sukabumi juga sangat membantunya dalam mencarikan pekerjaan.

“Dari ilmu dan motivasi-motivasi yang saya dapatkan saat berkuliah, kini bisa mengantarkan saya menjadi seorang ASN analis sistem informasi di Rumah Sakit Umum Jampang Tengah. Ilmu yang saya dapatkan pun sangat terpakai dalam pekerjaan saya saat ini,” katanya.

Riska berpesan, belajarlah dari masa lalu, hiduplah di masa sekarang, dan rencanakanlah untuk masa depan. Tidak ada keberhasilan yang mudah, tapi juga tidak ada kerja keras yang sia-sia. Hasil selalu mengikuti usaha, bukti selalu menepati janji pada keyakinan diri.

Sementara itu, koordinator BCC Universitas BSI kampus Sukabumi, Erika Mutiara mengatakan, sudah banyak alumni Universitas BSI kampus Sukabumi yang sukser berkarier dan banyak terserap dalam dunia industri.

“Hal tersebut merupakan salah satu kebanggaan tersendiri bagi BCC Universitas BSI kampus Sukabumi. Semoga banyak lagi alumni Univeristas BSI kampus Sukabumi yang sukses terserap dalam dunia industri,” katanya dalam keterangan tertulis Rabu (27/10).

 

 

 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement