Ahad 10 Oct 2021 21:44 WIB

Pesawat Pembawa Penerjun Payung Rusia Jatuh

Mesin kiri pesawat telah mati dan pilot mencoba melakukan pendaratan darurat.

Police line
Foto: Wikipedia
Police line

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --- Sebuah pesawat yang membawa sekelompok penerjun payung jatuh setelah lepas landas di daerah Tatarstan, Rusia, Ahad pagi (10/10). Sebanyak 16 orang tewas dan melukai enam lainnya.

Pada ketinggian 70 meter, pilot melaporkan bahwa mesin kiri pesawat telah mati dan mencoba melakukan pendaratan darurat dekat kota Menzelinks. "Pilot berusaha membelokkan pesawat ke kiri untuk menghindari daerah berpenghuni,"kata gubernur Tatarstan Rustam Minnikhanov.

Baca Juga

Namun sayapnya menabrak sebuah kendaraan ketika pesawat itu mendarat dan terguling, kata Minnikhanov.Pesawat itu membawa 20 penerjun payung dan dua anggota kru. Enam orang berada dalam kondisi serius, kata Kementerian Kesehatan.Pesawat angkut jarak-dekat bermesin ganda Let L-410 itu dimiliki oleh sebuah klub penerbangan di kota Menzelinsk.

Klub tersebut menolak berkomentar dengan mengatakan penegak hukum tengah menyelidiki insiden itu.Para kosmonot Rusia menggunakan daerah itu untuk latihan.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement