Merauke Siapkan Langkah Cegah Covid-19 Menyebar di PON

BNPB dan Satgas Penanganan Covid-19 Nasional kali ini memberikan pembekalan kepada 108 relawan di Kabupaten Merauke jelang PON XX Papua. Peningkatan kapasitas relawan ini untuk mendukung penguatan protokol kesehatan (prokes) selama pesta olahraga di tengah pandemi Covid-19.
BNPB dan Satgas Penanganan Covid-19 Nasional kali ini memberikan pembekalan kepada 108 relawan di Kabupaten Merauke jelang PON XX Papua. Peningkatan kapasitas relawan ini untuk mendukung penguatan protokol kesehatan (prokes) selama pesta olahraga di tengah pandemi Covid-19.
Foto: istimewa

REPUBLIKA.CO.ID, MERAUKE -- Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Merauke Dokter Neville Muskita menyampaikan pihaknya sudah menyiapkan langkah mencegah Covid-19 semakin menyebar di wilayahnya saat Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.  Sejauh ini, terdapat lima orang yang terdiri dari atlet dan ofisial PON Papua yang didapati terkena Covid-19 di Merauke. Ia tidak ingin angka tersebut terus meningkat.

“Mereka yang positif itu dari Jayapura, Jatim, DIY, dan Kalteng. Kalau dilihat dari waktunya, ini kena dari daerah asal," ujar Neville, Jumat (8/10).

 

Namun, menurut Neville, yang terpenting adalah masyarakat Merauke tetap taat dan disiplin mengikuti protokol kesehatan (prokes), terutama memakai masker, menjaga jarak, dan menjaga imun tubuh.

 

Sebelum berlangsungnya event PON di klaster Merauke, Bidang Edukasi dan Perubahan Perilaku Satgas Covid-19 telah memberikan panduan kepada Panitia Pelaksana Sub Daerah (Panpel Subda) untuk mempersiapkan kelengkapan venue. Termsuk fasilitas penunjang prokes Covid seperti tempat cuci tangan, alur dan kapasitas penonton, dan penertiban penggunaan masker.

 

“Untuk mengurangi risiko Covid, ada dua langkah. Pertama vaksin, dan kedua masker yang selalu dipakai serta perubahan perilaku,” ujar Kasubag Satgas Prokes Merauke Agus Riyanto.

 

Namun, Agus mengakui pihaknya memang sulit mengatur penonton yang berada di luar venue di enam cabang olahraga itu. Namun, ia memastikan, semua penonton atau pihak mana pun harus memakai masker.

 

Ia menyampaikan, 106 relawan lokal dari berbagi unsur membantu Satgas Prokes Merauke. Ratusan relawan ini dibagi dalam enam titik, yakni di depan Kapsul Waktu dan 6 venue cabor PON. Mereka membagikan masker sebanyak 433.060 pcs kepada masyarakat yang tidak memakai masker maupun cadangan bagi yang sudah pakai masker.

 

Selain di pusat kegiatan PON, masker ini juga dibagikan di tempat keramaian, seperti di rumah ibadah, pasar, sekolah dan sejumlah fasilitas umum lainnya.

 

“Kami tidak bosan untuk selalu mengingatkan prokes agar selama dan sesudah PON, kasus Covid kita tak bertambah,” kata Agus.

Komentar

Terkait


Subsatgas Prokes PON Kabupaten Mimika memberikan masker kepada siswi SMA YPPK Tiga Raja sebelum kegiatan pembelajaran tatap muka dimulai, Jumat (8/10)

Satgas Sasar Pusat Aktivitas dan Sekolah di Mimika

Atlet panjat tebing Jawa Timur Fitria Hartani beraksi pada final panjat tebing combined perorangan putri PON Papua di Arena Panjat Tebing SP 2, Kabupaten Mimika, Papua, Jumat (8/10/2021).

Pelatih Jatim Ingin Ada Seleknas Meski Juarai Panjat Tebing

Pegulat putri Jatim Shinta Eka (tengah) berfoto bersama pegulat putri Kaltim Anissa Safitria (kiri) dan pegulat putri Sumbar Elvi Siska (kanan) usai penyerahan medali pertandingan Gulat Gaya Bebas kelas 50 Kg Putri PON Papua di Gor Futsal Dispora, Kabupaten Merauke, Papua, Jumat (8/10/2021). Shinta Eka meraih medali emas dan Anissa Safitria meraih medali perak sedangkan Elvi Siska meraih medali perunggu.

Penantian Shintia Eka Berbuah Emas Gulat PON Papua

Pelari DKI Jakarta Emilia Nova (tengah) dan Ken Ayuthaya (kiri) serta pelari Nusa Tenggara Barat (NTB) Rohani (kanan) menunjukkan medalinya usai seremoni penyerahan medali nomor lari 100 meter gawang putri cabang atletik PON Papua di Stadion Atletik Mimika Sport Center, Kabupaten Mimika, Papua, Selasa (5/10/2021). Emilia meraih medali emas, sementara pelari DKI lainnya Ken Ayuthaya meraih medali perak dan pelari Nusa Tenggara Barat (NTB) Rohani meraih medali perunggu.

Emilia Nova Pilih tak Keluar Malam Antisipasi Malaria

Bupati Jayapura: PON XX Bisa Ubah Perilaku Masyarakat. Foto: Pegulat putri Sumbar Elvi Siska (atas) berusaha mengunci pegulat putri Papua Dewi Sartika (bawah) saat bertanding pada Gulat Gaya Bebas kelas 50 Kg Putri PON Papua di Gor Futsal Dispora, Kabupaten Merauke, Papua, Jumat (8/10/2021). Elvi Siska berhasil meraih medali perunggu setelah menang atas Dewi Sartika.

Bupati Jayapura: PON XX Bisa Ubah Perilaku Masyarakat

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

Ikuti

× Image